Suara.com - Petugas dinas perhubungan (Dishub) DKI Jakarta tertangkap kamera tengah cekcok dengan pasangan suami istri pengendara mobil. Peristiwa tersebut langsung menjadi viral begitu dibagikan di media sosial.
Kejadian ini dibagikan oleh akun Instagram @/jurnalisjunior. Akun ini menjelaskan keributan itu terjadi di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (26/1/2022) sekitar pukul 12.00 WIB.
Penyebab cekcok itu diduga karena petugas Dishub menganggap pengendara memarkirkan mobilnya di pinggir jalan. Dalam video, mobil itu terlihat berisi pasangan suami istri, anak perempuan, dan seorang wanita berseragam batik.
"Petugas dishub cekcok dengan pengendara mobil yang dianggap parkir di pinggir jalan. Kejadian ini terjadi di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu 26 Januari 2022, sekitar pukul 12.00 WIB," tulis akun ini seperti dikutip Suara.com, Rabu (26/1/2022).
Berdasarkan keterangan warga, seorang pria yang mengendarai mobil kuning itu sedang meminggirkan kendaraannya. Hal ini karena pria itu berniat menjemput istrinya yang sudah menunggu di pinggir jalan tersebut.
Warga yang menjadi saksi kejadian mengatakan pria itu sama sekali tidak berniat memarkirkan mobilnya. Ia hanya menunggu di pinggir jalan agar bisa menaikkan sang istri.
"Menurut keterangan warga yang melihat kejadian tersebut, awalnya pengendara mobil berwarna kuning meminggirkan mobilnya hendak menaikkan istrinya."
Aksi pria itu rupanya dilihat oleh petugas Dishub. Petugas itu kemudian mendekati mobil itu dan berniat mendereknya karena dianggap parkir sembarangan.
"Namun oleh petugas Dishub menganggap mobil tersebut sedang memarkir, sehingga petugas mau mengangkut mobil kuning tersebut."
Baca Juga: Ditanya Wartawan Soal Kantornya Digeledah Kejati, Kepala Distamhut DKI Suzi: No Comment!
Aksi petugas Dishub itu membuat pemilik mobil tidak terima. Ia yang masih berada di dalam mobil langsung cekcok dengan petugas Dishub tersebut di pinggir jalan.
Percekcokan keduanya itu mendapatkan perhatian warga. Mereka langsung mengerubungi mobil derek petugas Dishub dan mobil kuning milik pasangan suami istri tersebut.
Sejumlah warga sendiri turut menyuarakan pengamatan mereka mengenai kejadian itu. Mereka beramai-ramai membela pengendara mobil dan meneriaki petugas Dishub karena dinilai semena-mena.
Apalagi, warga juga membeberkan jika kondisi mobil yang dinaiki pengendara itu sendiri masih menyala. Hal itu membuat warga heran mengapa petugas Dishub akan mendereknya.
"Warga sekitar yang melihatnya, justru membela pengendara karena menurutnya kondisi mobil mesinnya masih menyala."
Seluruh penumpang di mobil pria itu juga ikut turun sehingga situasi semakin ribut. Awalnya, sang istri turun dari kursi penumpang depan mobil untuk membela suaminya.
Tag
Berita Terkait
-
Ditanya Wartawan Soal Kantornya Digeledah Kejati, Kepala Distamhut DKI Suzi: No Comment!
-
Video Mobil Presiden Melipir Isi Bensin Pakai Jerigen Jadi Sorotan, Begini Faktanya
-
Video Santri Gagalkan Curanmor, Warganet Puji Setinggi Langit: Mantap, Yang Loncat John Cena!
-
Kota Tangerang Sudah Setop, Wagub DKI Tetap Gelar PTM 100 persen: Kami Laksanakan Sesuai SKB 4 Menteri
-
MK: Polisi Hentikan Pengendara di Tengah Jalan dan Periksa Identitas Konstitusional
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Finalisasi Perpres Tata Kelola MBG, Istana Pastikan Rampung Minggu Ini
-
Pengunjung HUT ke-80 TNI di Monas Membludak, Transjakarta Tambah 150 Armada
-
Penampakan Mobil Pengasuh Ponpes Al Khoziny usai Tertimpa Musala Roboh, Harganya Rp1 M?
-
DNA Dikirim ke Jakarta, Tim DVI Kerja Maraton Identifikasi 6 Jenazah Korban Ponpes Al Khoziny
-
Siapa Nono Anwar Makarim? Ayah Nadiem, Doktor Harvard dan Aktivis '66, Turun Gunung ke Pengadilan
-
Buka SPEKIX 2025, Mendagri: Ruang Merayakan Keberanian dan Kreativitas Anak Istimewa
-
Siapa Pengasuh Ponpes Al Khoziny? Publik Ramai-Ramai Tuntut Tanggung Jawab
-
Tragedi Ponpes Al Khoziny, Prabowo Perintahkan Audit Total Bangunan Pesantren Se-Indonesia
-
Angkat Para Santri Korban Reruntuhan Ponpes Al Khoziny, Seberapa Kaya Cak Imin?
-
Sudah 37 Jenazah Ditemukan di Reruntuhan Al Khoziny, Tim SAR Hadapi Ancaman Penyakit dan Beton