Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan sholat Idul Fitri 2022 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
Pada Idul Fitri 2021 lalu, Anies melangsungkan Sholat Id di kediaman pribadinya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, ketika kasus COVID-19 meninggi.
Sholat tidak dilakukan di dalam lapangan stadion utama namun di halaman luar, tepatnya di pintu gerbang utama sebelah barat atau Plaza JIS.
Gerbang barat itu, kata dia, memiliki daya tampung 6.000 hingga 8.000 orang.
Sedangkan untuk tempat parkir disiapkan di bawah stadion yang diperkirakan menampung sekitar 1.900 kendaraan roda empat dan VIP sebanyak 12 kendaraan.
Untuk roda dua diarahkan ke gedung Intermediate Treatment Facility (ITF) Sunter yang berada di seberang JIS dengan kapasitas sekitar 1.000 unit.
"Pak Anies pastinya datang (di JIS) pas Shalat Idul Fitri," kata Kepala Bagian Mental Spiritual Biro Dikmental DKI Jakarta Aceng Zaini di Jakarta, Kamis.
Meski begitu, Aceng tidak menjelaskan alasan Anies memilih JIS untuk melangsungkan Shalat Idul Fitri.
Kemungkinan Anies akan Shalat Id di JIS sekaligus untuk mempromosikan stadion itu sudah rampung dan sudah melaksanakan peresmian awal (soft launching) pada Selasa (19/4).
Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Kabar Anies Baswedan Dicopot dari Gubernur DKI Jakarta, Benarkah?
Ia mengimbau masyarakat yang ingin Shalat Id di JIS menggunakan transportasi umum seperti Bus TransJakarta.
Untuk malam takbiran, kata dia, rencananya ada bedug takbiran dari perwakilan masyarakat dari masing-masing enam wilayah di DKI mulai pukul 20.00-22.00 WIB.
"Tidak ada seremonial, hanya kreasi-kreasi namanya kan festival malam takbiran untuk menambah semaraknya malam Idul Fitri, ada takbiran dan penabuh bedug diiringi takbir," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Bukan Sekadar Genangan, Listrik Jadi Pembunuh Senyap Saat Banjir Jakarta
-
Antisipasi Banjir, Pramono Luncurkan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Suara dari Aksi Buruh: Hidup di Jakarta Butuh Rp6,4 Juta, Upah Saat Ini Tak Cukup
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Iran Hubungi China, Bahas Ancaman Militer AS Pasca Manuver USS Abraham Lincoln
-
Haru Pengukuhan Guru Besar Zainal Arifin Mochtar, Tangis Pecah Kenang Janji pada Sang Ayah
-
Saksi Bantah Acara Golf di Thailand Bicarakan Penyewaan Penyewaan Kapal
-
KPAI Soroti Lemahnya Pemenuhan Hak Sipil Anak, Akta Kelahiran Masih Minim di Daerah Tertinggal
-
Prabowo Gelar Rapat Tertutup, Bahas Tambang Mineral Kritis Hingga Mobnas
-
Air Mata dan Pelukan Ibu Warnai Momen Kebebasan Laras Faizati di Rutan Pondok Bambu
-
AS Dilaporkan Siapkan Serangan Kilat ke Iran, Sikap Trump Tentukan Perang Dunia?
-
Dituding Rugikan Negara Rp2,9 Triliun, Kerry Riza: Itu Adalah Pembayaran atas Tagihan Saya
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Ada Proyek Pipa PAM Jaya, Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di R.A. KartiniFatmawati Mulai Besok