Perjalanan Karier ANS Kosasih
Sebelum menjadi Dirut PT Taspen, ANS Kosasih sudah pernah menjadi direktur di perusahaan BUMN lainnya. Berikut ini jejak karier ANS Kosasih yang dikutip dari laman resmi taspen.co.id.
- Direktur Utama PT TASPEN (Persero) (2020-sekarang)
- Direktur Investasi PT TASPEN (Persero) (2019 - 2020)
- Direktur Keuangan PT Wijaya Karya (Persero) (2016 - 2019)
- Komisaris Utama Wika Reality (2016-2017)
- Direktur Utama PT Transportasi Jakarta(TRANSJAKARTA) (2014-2016)
- Direktur Keuangan Perum Perhutani (2010-2014)
Pundi-pundi harta ANS Kosasih terus bertambah sejak ia menjabat sebagai Dirut Transjakarta hingga sekarang. Berdasarkan laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara di situs elhkpn.kpk.go.id, ketika menjabat sebagai Direktur di Perum Perhutani ANS Kosasih memiliki harta nyaris Rp 7 miliar, tepatnya Rp.6.993.931.173.
Kekayaannya naik dua kali lipat ketika menjabat sebagai Dirut Transjakarta. Ia tercatat memiliki harta Rp.15.615.997.484 pada tahun 2015.
Tahun 2019, ANS Kosasih memiliki Rp.32.584.452.726 ketika menjadi Direktur Keuangan PT Wijaya Karya. Setahun kemudian, ia naik jabatan ke Dirut Taspen dengan total kekayaan mencapai Rp.39.409.609.797.
Laporan LHKPN terakhir tahun 2021, menyebut Kosasih memiliki harta Rp.42.128.234.437. Hampir separuh dari total harta Kosasih ini berupa tanah dan bangunan di 7 lokasi.
Selain itu, ANS Kosasih juga melaporkan diri memiliki 2 mobil dengan senilai Rp 788 juta. Sisanya, ia mempunya harta bergerak sebesar Rp 8.412.660.000, Kas dan setara kas 14.945.238.017 dan harta lainnya Rp. 537.336.420.
Baca Juga: Video Diduga Dirut Taspen Dilabrak Istri Sah saat Bersama Wanita Lain Beredar di Media Sosial
Selain tudingan isu perselingkuhan dan mengelola aliran dana capres 2024 sebagaimana disebutkan Kamaruddin Simanjuntak, ternyata ANS Kosasih sempat diterpa masalah lain sebelumnya.
Awal tahun 2021, ANS Kosasih dilaporkan istrinya sendiri, RL kep polisi atas dugaan melakukan tindakan psikis dalam rumah tangga (KDRT). Laporan tersebut tertuang dalam laporan nomor bukti laporan polisi LP/1117/II/YAN.2.5/2021 SPKT PMJ, tanggal 26 Februari 2021.
Namun Antonius Kosasih kemudian membantah bahwa ia melakukan KDRT kepada istrinya. Antonius Kosasih memiliki sejumlah bukti-bukti bahwa dirinya tidak melakukan kekerasan.
Itulah sederet informasi tentang siapa ANS Kosasih, sosok yang tengah ramai dibicarakan karena terkait isu perselingkuhan hingga tudingan mengelola aliran dana capres 2024.
Tag
Berita Terkait
-
Video Diduga Dirut Taspen Dilabrak Istri Sah saat Bersama Wanita Lain Beredar di Media Sosial
-
Heboh Dirut Taspen Diduga Kelola Dana Capres Rp300 Triliun yang Libatkan Sejumlah Wanita Simpanan
-
Panas Suara Pengacara Brigadir J, Tuduh Dirut Taspen Kelola Dana Capres Rp 300 Triliun Hingga Tudingan Nikah Gaib
-
Geger Kabar Dana Taspen untuk Pencapresan 2024, Yusril Ihza Mahendra Beberkan Hal Ini
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Bamsoet: Prabowo Capai Swasembada Beras 'Gaya' Soeharto-SBY Dalam Setahun
-
Buruh Tuntut UMP DKI Rp5,89 Juta, Said Iqbal: Ngopi di Hotel Saja Rp50 Ribu!
-
Menuju Nol Kasus Keracunan, BGN Perketat Pengawasan Makan Bergizi Gratis di 2026
-
Pakar Hukum Tata Negara: Ketua MK Suhartoyo Ilegal!
-
Dokter Tifa Bongkar 6 Versi Ijazah Jokowi, Sebut Temuan Polda Blunder
-
Pakar Bongkar Dasar Hukum Perpol 10/2025, Polisi Aktif Bisa Jadi Sekjen-Dirjen
-
BGN Respons Isu Susu Langka: Pemerintah Akan Bangun Pabrik dan 500 Peternakan Sapi
-
Tuntut Kenaikan Upah 2026, Massa Buruh dari Jakarta dan Jabar Padati Kawasan Monas
-
Daftar Pengalihan Rute Transjakarta Selama Demo Buruh di Depan Istana
-
Geger Penyidik Geledah Kementerian Kehutanan, Kejagung Membantah: Cuma Pencocokan Data