Suara.com - Sebuah video yang diunggah akun Facebook bernama “Dien Andi Satria” pada Kamis, 31 Juli 2025 menampilkan proses pengisian BBM di sebuah SPBU.
Fokus video tertuju pada tangan petugas yang menekan pedal nozzle dispenser.
Dalam narasi video, seorang pria menyebut bahwa perbedaan pengaturan speed nozzle — antara speed 1 dan speed 3 — bisa memengaruhi jumlah BBM yang masuk ke kendaraan.
Ia menyinggung bahwa jika ditekan di speed 3, BBM lebih cepat masuk namun menghasilkan buih dan dianggap tidak akurat.
Hingga Kamis, 14 Agustus 2025, unggahan tersebut telah mendapat 52.500 tanda suka, 14.000 komentar, dan dibagikan ulang 12.000 kali.
Melansir dari TurnBackHoax.id, tim pemeriksa fakta meminta klarifikasi kepada pihak Pertamina Patra Niaga.
Pertamina menegaskan bahwa kecepatan aliran nozzle dispenser tidak berpengaruh pada volume BBM yang dikeluarkan.
Pengaturan pedal nozzle hanya mengatur laju aliran bahan bakar, bukan takaran atau jumlah liter yang masuk ke tangki kendaraan.
“Kecepatan nozzle hanya mengatur laju aliran BBM, bukan volume atau takaran yang diberikan. Speed satu merupakan kecepatan paling lambat, sedangkan speed tiga adalah kecepatan paling cepat. Setiap dispenser di SPBU Pertamina sudah melalui proses kalibrasi dan tera ulang secara rutin, untuk memastikan volume BBM yang dikeluarkan sesuai dengan jumlah yang ditampilkan,” ujar Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, Rabu, 6 Agustus 2025.
Baca Juga: CEK FAKTA: Info Koperasi Desa Merah Putih Buka Program Bagi-bagi Uang
Heppy menambahkan, akurasi takaran BBM tetap terjaga karena pengukuran dilakukan oleh sistem digital yang bekerja terpisah dari kecepatan aliran bahan bakar.
Dengan demikian, cepat atau lambatnya proses pengisian tidak memengaruhi jumlah liter yang keluar, tetap sesuai dengan angka di dispenser.
Dapat disimpulkan, klaim yang menyebut pengaturan speed nozzle memengaruhi akurasi takaran BBM adalah tidak benar.
Faktanya, pengaturan speed hanya mengatur laju aliran, bukan jumlah liter BBM yang dikeluarkan dispenser. Setiap dispenser SPBU Pertamina telah dikalibrasi dan diawasi secara rutin.
Unggahan tersebut dapat dikategorikan sebagai konten menyesatkan (misleading content).
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Yusril Sebut Batas Kritik dan Hinaan di KUHP Baru Sudah Jelas
-
Update Terbaru Kompleks Haji Indonesia di Arab Saudi, Siap Meluncur Tahun Ini
-
Rugikan Negara Rp16,8 Triliun, Isa Rachmatarwata Dipenjara 1,5 Tahun
-
'Raja Bolos' di MK: Anwar Usman 113 Kali Absen Sidang, MKMK Cuma Kirim Surat Peringatan
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
AS Ancam 'Serang' Iran, Senator Sebut Rezim Teheran Mirip dengan Nazi
-
Anak Marah Gawainya Dilihat? Densus 88 Ungkap 6 Ciri Terpapar Ekstremisme Berbahaya