- Purnawirawan TNI PPAD melakukan ziarah ke Timor Leste.
- Mereka mengunjungi makam pahlawan Timor Leste di Metinaro.
- Kunjungan ini mempererat persahabatan mantan lawan.
Pertemuan ini menjadi momen mencairkan kenangan masa lalu yang kelam menjadi sebuah persahabatan yang tulus.
“Beliau salah satu tokoh Timor Leste yang sangat terkenal di kalangan TNI. Kami merasa terhormat bisa diterima di kediamannya. Kami banyak berbagi kenangan pahit masa lalu, tapi kini menjadi bahan bercanda dan saling mengakrabkan diri dalam semangat persahabatan tanpa ada dendam dan rasa permusuhan,” ungkap Mayjen Komar.
Ziarah ke Makam Pahlawan Metinaro
Hari kedua, Rabu (8/10), menjadi puncak dari misi ziarah ini. Rombongan bergerak menuju Jardim dos Herois (Taman Makam Pahlawan) di Metinaro, sekitar 22 km timur Dili.
Di sinilah dimakamkan para pahlawan Timor Leste yang gugur selama periode konflik bersenjata antara tahun 1975 hingga 1999.
Di dataran tinggi dengan latar belakang birunya laut Timor, para purnawirawan TNI yang pernah bertugas di sana berdiri khidmat, memberikan penghormatan kepada mereka yang dulu berada di seberang medan pertempuran.
Momen ini menjadi simbol rekonsiliasi damai yang paling kuat.
“Ziarah ini menjadi penting, sebagai pelengkap misi rekonsiliasi damai antara Indonesia dan Timor Leste. Di samping itu, kita harus menunjukkan ini kepada generasi muda kedua negara, Indonesia dan Timor Leste, agar bisa memperkokoh pondasi persahabatan kedua negara hari ini dan yang akan datang,” papar Komaruddin Simanjuntak.
Perkokoh Hubungan
Baca Juga: HUT ke-80 TNI, PPAD Ajak Rawat Persatuan dan Kawal Masa Depan Bangsa
Setelah dari Metinaro, rombongan PPAD melanjutkan kunjungan muhibah ke markas F-FDTL untuk bertemu langsung dengan Panglima Pasukan Pertahanan Timor Leste, Letnan Jenderal FDTL Falur Rate Laek.
Pertemuan itu kian hangat saat diketahui bahwa panglima angkatan laut Timor Leste ternyata merupakan teman satu angkatan Komaruddin Simanjuntak di Lemhanas.
Dubes Okto Dorinus Manik, yang menjamu rombongan di KBRI Dili, mengungkapkan kebahagiaannya.
“Ini rombongan terbesar. Apalagi terdiri para purnawirawan jenderal. Ada juga pak Kiki Syahnakri. Wah, saya banyak belajar dan banyak tahu tentang Timor Leste setelah beberapa kali baca buku pak Kiki,” ujar Dubes Okto, kepada Letjen TNI (Purn) Kiki Syahnakri yang turut dalam rombongan.
Sebelum bertolak kembali ke Jakarta, rombongan masih memenuhi undangan jamuan makan siang dari Presiden CCLN, Vidal de Jesus Riak Leman, yang turut dihadiri oleh Letjen (Purn) Lere Anan Timur.
Tepat pukul 14.30 waktu setempat, rombongan pun terbang meninggalkan Dili, membawa pulang cerita sukses tentang persahabatan yang dirajut di atas luka masa lalu.
Berita Terkait
-
HUT ke-80 TNI, PPAD Ajak Rawat Persatuan dan Kawal Masa Depan Bangsa
-
Di Atas KRI Radjiman, Prabowo Anugerahkan Pangkat Kehormatan dan Bintang Yudha Dharma Pratama
-
Kisah Timor Leste saat Palsukan Dokumen seperti Malaysia, Sanksinya Sangat Berat
-
Fakta-fakta Demo Timor Leste: Tekanan Ekonomi, Terinspirasi Gerakan Warga Indonesia?
-
Harganya Tak Main-main, Ini Mobil DPR yang Picu Demo Gen Z Timor Leste
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
GKR Hemas Soal Usulan Daerah Otonomi Baru: Tantangan Berat, Tak Mudah Lolos!
-
Sultan Najamudin Tegaskan DPD RI Bukan Oposisi: Siap Dukung Penuh Program Presiden
-
Akses Berobat Dipermudah: Pasien JKN Bisa Langsung ke RS Tanpa Rujukan Berlapis
-
Gubernur Bobby Nasution Dukung LASQI Kenalkan Islam ke Generasi Muda Lewat Seni
-
YLBHI Desak Komnas HAM Tak Takut Intervensi dalam Kasus Munir
-
Profil KH Anwar Iskandar: Ketua MUI 2025-2030, Ini Rekam Jejaknya
-
Gus Yahya Bantah Mundur dari PBNU, Sebut Syuriyah Tidak Punya Kewenangan
-
Negosiasi Panas Krisis Iklim Kandas Gegara Kebakaran di Dapur COP30, Apa Penyebabnya?
-
KPK Tancap Gas Sidik Korupsi Bansos, Meski Rudi Tanoe Terus Ajukan Praperadilan
-
Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards 2025 Sukses Digelar, Ini Daftar Para Jawaranya