Suara.com - Daud Yordan berambisi memukul KO Pavel Malikov saat keduanya bertarung di atas ring, 22 April mendatang. Pertarungan ini akan digelar di DIVS, Ekaterinburg, Rusia, memperebutkan sabuk juara dunia tinju kelas ringan WBO Interim.
"Bicara target, saya ingin menang KO. Peluang untuk menang KO tetap besar. Terpenting, saya fokus penuh pada persiapan," ujar Daud saat dihubungi Suara.com, Rabu (7/3/2018).
Saat ini, petinju kenamaan Indonesia tersebut masih berlatih di Sasana Caja Laboral, Logrono, Spanyol, sejak memulainya pada pertengahan Januari lalu.
Di sana dia berlatih di bawah bimbingan Gabriel Campillo, mantan petinju kenamaan asal Spanyol yang juga eks pemegang sabuk juara dunia kelas berat ringan WBA.
Kendati optimis menang, namun Daud Yordan mengakui tak mudah menghadapi Pavel Malikov. Terlebih, sang lawan belum terkalahkan dalam 13 pertarungan dalam kariernya.
"Dia petinju yang cukup bagus dan saya harus berhati-hati. Apalagi dia diuntungkan karena faktor tuan rumah," tutur mantan juara dunia kelas bulu dan ringan IBO.
"Secara skill, saya tidak terlalu khawatir menghadapi dia. Tapi, saya harus tetap fokus," Daud menambahkan.
"Persiapan yang saya lakukan di Spanyol tentu menjadi keuntungan, karena banyak lawan latih tanding yang karakternya mirip dengan Malikov. Iklim di Spanyol juga sama dengan di Rusia," pungkas Daud Yordan.
Baca Juga: Hadapi Malikov di Rusia, Daud Yordan Perebutkan Sabuk WBO Interim
Berita Terkait
-
Seorang Remaja di Rusia Serang Sekolah Usai Terinspirasi Aksi Bom SMA 72
-
AS 'Kuasai' Minyak Venezuela, Ogah Berbagi dengan China, Iran dan Rusia
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Naoya 'The Monster' Inoue Pertahankan Gelar, Ini Daftar Lengkap Juara Dunia WBC Terbaru
-
Trump 'Ngebet' Caplok 4 Juta Barel Minyak Venezuela, China dan Rusia Geram
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak