Suara.com - Untuk mendukung bisnis otomotif Indonesia yang kini sedang bergairah, Terminal Internasional PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC Terminal Kendaraan), Tanjung Priok, Jakarta Utara, meresmikan Customer Care Station (CCS).
Hendrianto, Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis IPCC Terminal Kendaraan mengatakan, CCS dihadirkan sebagai komitmen pada kepentingan pelanggan. Saat ini, bisnis ekspor impor otomotif Indonesia tengah bergairah, sehingga IPCC ingin memberikan benefit bagi industri ini untuk semakin berkembang," ujarnya, dalam peresmian CSS, Jakarta, Kamis (25/11/2022).
Pendirian CSS di kantor pusat layanan terminal akan memberikan tiga kemudahan. Pertama, bagi pelanggan baru bisa menjadi tempat untuk mendaftar dan mengurus administrasi layanan secara langsung. Kedua, bisa menjadi wadah untuk menerima keluhan-keluhan dan permasalahan yang akan segera ditindaklanjuti secara cepat dan tepat. Ketiga, bisa menjadi tempat untuk meng-update data para pelanggang berikut dengan kelengkapan administrasinya.
“Selama ini, sudah ada layanan pelanggan melalui jalur online seperti melalui email, telepon, dan whatsapp. Kini dengan kantor layanan terpadu yang buka setiap hari sesuai jam kantor, maka diharapkan layanan akan lebih baik lagi. Sehingga komunikasi antara perusahaan dan para pelanggan bisa semakin lancar,” tambah Agus.
Sementara itu, General Manager dari PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, Andik Yoedhi mengatakan, pihaknya menyambut positif upaya dari IPCC Terminal Kendaraan ini.
“Di era integrasi ini, respons rekanan kita di luar negeri semakin cepat, jika ada komplain. Maka kami sangat menghargai upaya IPCC mendirikan fasilitas ini, agar kita bisa segara memberikan quick respon jika ada komplain dari para pelanggan. Ujung-ujungnya competitive product kita di luar negeri akan semakin baik lagi,” ujarnya.
Di tempat yang sama, Lilianawati, Manager Import & Export dari PT Isuzu Astra Motor Indonesia mengatakan, pihaknya juga mengapresiasi upaya IPCC ini, karena keluhan dari pelanggan sangat beragam. Layanan ini bisa menjadi media untuk menyelesaikan keluhan itu lebih cepat dan tepat.
CSS IPCC Terminal Kendaraan menempati satu ruang yang luas dan nyaman di dekat lobi utama kantor pusat IPCC Terminal Kendaraan. Layanan ini dilengkapi dengan petugas layanan customer care yang selalu stand by setiap hari kerja dan jam kerja.
Baca Juga: Pertumbuhan Sektor Otomotif di Atas Ekonomi Nasional, Beri Kontribusi Besar Bagi PDB Indonesia
Berita Terkait
-
Indonesia Berikan Ruang Investasi Luas untuk Bisnis Otomotif, Prancis Kemukakan Kemitraan Strategis
-
Ekspor Mobil Buatan Indonesia Lebih Tinggi dari Impor, Jadi Sumber Pemasukan Devisa Negara
-
Banyak Orang Beli Mobil Baru, CNAF Kantongi Pembiayaan Rp4,47 Triliun di Semester I 2022
-
Buka Peluang Kerja Sama, KBRI Tokyo Gelar Pertemuan Bisnis Otomotif Asosiasi Komponen Jepang dengan Indonesia
-
Bisnis Otomotif Bisa 'Hancur' Jika Konflik Rusia - Ukraina Terus Terjadi Sepanjang Tahun
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Perpanjangan PPN DTP 100 Persen, Rumah Tapak di Kota Penyangga Jadi Primadona
-
Sinergi Strategis Hilirisasi Batu Bara, Wujudkan Kemandirian Energi Nasional
-
OJK Blokir 127 Ribu Rekening Terkait Scam Senilai Rp9 Triliun
-
Bulog Gempur Aceh dengan Tambahan 50.000 Ton Beras: Amankan Pasokan Pasca-Bencana dan Sambut Ramadan
-
Swasembada Beras Sudah Sejak 2018, Apa yang Mau Dirayakan?
-
Kemenperin Adopsi Sistem Pendidikan Vokasi Swiss untuk Kembangkan SDM
-
Dukung Ekonomi Kerakyatan, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp 41 Triliun hingga Desember 2025
-
Realisasi Konsumsi Listrik 2025 Tembus 108,2 Persen dari Target
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang, 7 Blok Rampung untuk 84 KK