Suara.com - Dalam rangka memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon se-Dunia Ganjar Milenial Center (GMC) Nusa Tenggara Timur (NTT) melakukan aksi penanaman 5.000 bibit pohon, di Desa Pandang, Lembor, Manggarai Barat, NTT.
Koordinator Wilayah GMC NTT, Nasrin Umar mengatakan, aksi penanaman bibit pohon kali ini terinspirasi dari Ganjar Pranowo yang peduli lingkungan. Ia berharap aksi ini bisa terus dilakukan dan memberikan semangat kepada para milenial.
“Hari ini kami menanam 5.000 pohon di lima titik yaitu kebun, masjid, gereja, goa, dan sekitar rumah adat. Kami terinspirasi dari Ayah Ganjar yang selalu memberi semangat kepada milenial dan peduli lingkungan,” tutur Nasrin Umar.
Selain menanam pohon, Nasrin juga mensosialisasikan sosok Ganjar yang dinilai layak sebagai penerus estafet kepemimpinan Bangsa Indonesia. Dengan antusias masyarakat, Nasrin pun yakin Ganjar bisa mendapatkan suara yang banyak pada 2024 nanti.
“Luar biasa kesempatan hari ini, antusias masyarakat sangat tinggi dalam melaksanakan kegiatan. Semua warga khususnya milenial atau pemuda berpartisipasi mengambil peran dalam kegiatan ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Koordinator Daerah GMC Manggarai Barat, Bonifasius Opank Hattam menilai Ganjar layak menjadi Presiden karena memiliki jiwa nasionalis, merakyat, dan kerja nyata. Ia berharap, sifat Ganjar tidak hanya diterapkan di Jawa Tengah namun bisa naik ke tingkat nasional saat menjadi Presiden nanti.
“Secara pribadi saya melihat sosok Ayah Ganjar memiliki kerja nyata, menangani cepat setiap persoalan khususnya infrastruktur. Karena sosoknya, Ganjar pun mendapat antusias luar biasa dari masyarakat sekitar,” ujar Opank.
Selain melakukan aksi penanaman pohon, Ganjar Milenial Center NTT juga membagikan sembako kepada warga sekitar yang membutuhkan sebagai bentuk kepedulian.
Baca Juga: Penyebab Gurun di Arab Saudi Mendadak 'Menghijau' Tumbuh Pohon dan Rumput
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Muhammad Awaluddin Diangkat Jadi Dirut Jasa Raharja
-
Batas Telat Bayar Cicilan Mobil dan Simulasi Denda Sebelum Ditarik Leasing
-
Bursa Berjangka Komoditi 2026 Dibuka, Target Harga Acuan Nasional Naik
-
Bulog Bersiap Ambil Kendali Penuh Pasokan Pangan Nasional dan Lepas Status BUMN
-
Tiga Alasan Harga Perak Akan Naik Bersama Emas Tahun Ini
-
Bos Bulog Tak Bantah Banjir Sumatera Pengaruhi Produksi Beras
-
ESDM Yakin Target Produksi Minyak 605 Ribu Barel per Hari 2025 Tercapai, Apa Rahasianya?
-
Pemangkasan Produksi Batu Bara dan Nikel Sesuaikan Kebutuhan Industri
-
Wacana Insentif Mobil Listrik Dicabut, IESR: Beban Lingkungan Jauh Lebih Mahal
-
Bank Mandiri Perkuat Sinergi BUMN Bangun Huntara bagi Korban Bencana di Aceh Tamiang