Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani menekankan pentingnya upaya untuk mendorong globalisasi yang lebih adil dan menciptakan manfaat kesejahteraan bersama dalam Sesi I Pertemuan Para Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral G20 di Zimbali, KwaZulu-Natal, Afrika Selatan.
Pada kesempatan tersebut, Menkeu Sri Mulyani menyerukan agar upaya-upaya difokuskan pada penciptaan kesejahteraan bersama, di mana semua negara dapat tumbuh bersama tanpa harus mengorbankan kepentingan masing-masing.
Dalam agenda pertama pada forum G20 membahas kondisi perekonomian global di tengah ketidakpastian tinggi, perang tarif dagang dan fragmentasi dunia yang meruncing dan rapuh.
“G20 berusaha terus membangun semangat kolaborasi dan kerjasama seperti yang dikatakan oleh Menteri Keuangan Afrika Selatan, Enoch Godongwana selaku tuan rumah,” ucap Menkeu Sri Mulyani sebagaimana dikutip dari laman Instagram @smindrawati.
Menkeu Sri Mulyani pun mengungkapkan bahwa Indonesia menyambut baik upaya-upaya untuk terus membuka dialog untuk mengembangkan kerjasama saling menguntungkan perdagangan dan investasi untuk menciptakan lapangan kerja, saling memberikan manfaat, dan meningkatkan inovasi dan produktivitas semua negara.
Disisi lain, Sri Mulyani Indrawati mengadakan pertemuan bilateral dengan Australian Treasurer Jim Chalmers pada Jumat (18/7/2025).
Dalam pertemuan tersebut, keduanya berdiskusi mengenai dinamika perekonomian global terkini. Salah satu fokus pembahasan adalah langkah-langkah kebijakan yang ditempuh Indonesia dan Australia untuk memitigasi dampak tarif perdagangan terhadap stabilitas ekonomi domestik.
Lebih lanjut, kedua menteri juga mengeksplorasi potensi penguatan kemitraan strategis Indonesia-Australia, khususnya di dua sektor yang menjadi prioritas pemerintahan Presiden Prabowo, yakni sektor pangan dan energi.
Menkeu juga berbagi pandangan dengan Jim Chalmers mengenai pentingnya pembiayaan sektor perumahan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.
Baca Juga: Utang RI Membengkak, Sri Mulyani Tetap Santai: Masih Prudent dan Terukur
“Sektor properti yang kuat sangat penting untuk mencapai target pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi dan berkelanjutan,” kata Menkeu.
Di akhir pertemuan, Menkeu Sri Mulyani menyerahkan cinderamata berupa kerajinan perak dari UMKM Yogyakarta kepada Jim Chalmers. Cinderamata tersebut mendapat sambutan hangat dan kekaguman dari pihak Australia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Inflasi Tinggi Mengancam di Awal 2026, Apa Dampaknya?
-
Nama-nama di Balik Bursa Kripto ICEX, Benarkah Ada Haji Isam dan Happy Hapsoro?
-
Dilema Pengetatan Defisit APBD 2026: Antara Disiplin Fiskal dan Risiko Penurunan Belanja
-
Kelanjutan Proyek PLTN Tinggal Tunggu Perpres dari Prabowo
-
Tak Terbukti Dumping, RI Bisa Kembali Ekspor Baja Rebar ke Australia
-
Penggunaan SPKLU PLN Naik Hampir 500 Persen Saat Libur Nataru
-
Aturan Baru Soal Akuntan Dinilai Buka Peluang Kerja untuk Gen Z
-
Purbaya Siapkan Pembangunan Sekolah Terintegrasi Impian Prabowo, Apa Itu?
-
Ganti Jibor dengan INDONIA, BI Mau Buat Pasar Keuangan Lebih Transparan
-
Awas Bubble Pecah! Bahaya Mengintai saat IHSG Menuju Rp 10.000