Suara.com - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) terus berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas usaha setiap nasabahnya, salah satunya dengan melakukan pelatihan inovasi produk dengan cara digitalisasi produk berkolaborasi dengan salah satu merk handphone multinasional asal Korea melalui program DIVA: Digital, Inovatif & Adaptif. Kegiatan ini adalah merupakan pendampingan usaha bagi 30 nasabah PNM Mekaar dari sektor kerajinan batik, tenun, dan kriya di Cabang Yogyakarta dan Cirebon.
Program ini bertujuan meningkatkan kemampuan digital para pengusaha ultra mikro agar mampu mengoptimalkan teknologi handphone dalam pemasaran dan pengembangan usaha melalui platform Tiktok dan Instagram. Melalui pelatihan dua hari dan pendampingan intensif selama dua bulan, peserta dibekali berbagai keterampilan praktis, mulai dari manajemen penjualan, branding produk, hingga fotografi dan konten promosi digital.
PNM menyadari bahwa di tengah pesatnya pertumbuhan ekonomi digital Indonesia, sektor ultra mikro menjadi tulang punggung perekonomian keluarga, di mana sebagian besar digerakkan oleh perempuan tangguh, termasuk 22.7 juta nasabah PNM Mekaar yang pernah didampingi. Namun, banyak pengusaha yang masih menghadapi keterbatasan dalam mengakses pasar digital akibat kesenjangan literasi teknologi.
Melalui kolaborasi ini, PNM berupaya menjembatani kesenjangan tersebut dengan menghadirkan teknologi yang inklusif dan mudah dipahami, sehingga para ibu pengrajin dapat memanfaatkan potensi pasar daring yang luas, baik di tingkat nasional maupun global.
Pimpinan Cabang PNM Yogyakarta, Agus Triyanto mengungkapkan bahwa pemahaman mendalam terhadap perangkat digital merupakan bagian penting dari pendampingan berkelanjutan PNM, agar nasabah mampu beradaptasi dengan tren dan kebutuhan pasar yang terus berubah.
“Kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan literasi digital nasabah Mekaar yang diharapkan mampu memperkuat kapasitas usaha mereka. PNM percaya penguasaan teknologi digital dan pemasaran online menjadi kunci agar para pelaku usaha ini dapat mengembangkan inovasi produk serta meningkatkan penjualan” ujar Agus.
PNM optimistis, sinergi antara pemberdayaan ekonomi kerakyatan dan inovasi teknologi akan menjadi katalis penting bagi pertumbuhan pengusaha ultra mikro di era digital. PNM berharap, program DIVA dapat melahirkan generasi baru pengusaha perempuan yang tangguh, kreatif, dan melek digital.
Transformasi ini bukan sekadar tentang menguasai teknologi, tetapi juga tentang membuka jalan menuju kemandirian ekonomi, memperkuat daya saing lokal, dan memastikan bahwa semangat Tumbuh, Peduli, Menginspirasi terus hidup di setiap langkah pemberdayaan PNM untuk Indonesia. ***
Baca Juga: Lewat Mekaarpreneur, PNM Siapkan Generasi Wirausaha Tangguh di Era Digital
Berita Terkait
-
Tingkatkan Kehidupan Warga Pesisir Toisapu, PNM Bangun Akses Air Bersih
-
Inovasi Digital Program PNM Mekaar Raih Penghargaan di IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2025
-
Nasabah PNM Bertemu Maestro Rinaldy Yunardi dan Hasilkan Karya untuk Mendukung Pendidikan Indonesia
-
PNM Tantang Anak Muda Ciptakan Ide Kreatif untuk Majukan UMKM
-
Cita Rasa Lokal Bergaung ke Pentas Internasional: Nasabah PNM Melaju Bersama MotoGP 2025
Terpopuler
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- Maaf dari Trans7 Belum Cukup, Alumni Ponpes Lirboyo Ingin Bertemu PH Program Xpose Uncensored
- 6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
Terkini
-
Ada BLT Rp300 Ribu Cair Bulan Ini, Siapa Saja yang Berhak Menerimanya?
-
Investasi Sektor Properti dan Pariwisata di Jakarta Utara Tumbuh Signifikan
-
Hari Pangan Sedunia, BRI Peduli Komitmen Dukung Ketahanan Pangan Melalui Panen Raya BRInita
-
Ignasius Jonan Sekarang Menjabat Apa? Ingat Lagi Katanya Soal Kereta Cepat
-
Investasi Asing di RI Makin Loyo di Dua Kuartal Terakhir, Ini Kata Rosan Roeslani
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Penerapan Izin Investasi "Fiktif Positif" Terkendala Sistem di Daerah, Rosan: PR-nya Tidak Mudah!
-
Pekan Kelabu Investor Saham! IHSG Anjlok, Kapitalisasi Pasar Ambles Rp814 Triliun
-
Cak Imin Sebut Program JKN Senjata Pemerintah Perangi Ketimpangan Sosial!
-
Hilirisasi Kelapa Buka 5.000 Lapangan Kerja, Dua Investor China Siap Investasi 100 Juta Dolar AS