Suara.com - Suasana studio Pagi Pagi Ambyar Trans TV mendadak panas ketika Mayang Lucyana hadir sebagai bintang tamu pada Kamis, 4 September 2025.
Sesi bincang-bincang yang semula santai berubah menjadi ajang interogasi saat para host, terutama Nassar dan Dewi Perssik mencecar Mayang dengan pertanyaan tajam seputar pengalamannya magang di gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.
Adik mendiang Vanessa Angel itu tampak beberapa kali terpojok hingga hanya bisa mengucap istighfar karena terus-menerus disudutkan oleh pertanyaan yang cenderung menyindir dan menuduh.
Mulanya, para host penasaran dengan seluk-beluk di dalam gedung parlemen yang mungkin diketahui Mayang selama magang tetapi tak diketahui publik.
"Apa yang sebenarnya kita tidak ketahui?" tanya Rian Ibram, host Pagi Pagi Ambyar Trans TV ketika Mayang Lucyana menjadi bintang tamu.
"Spill dong, kita kan orang awam nggak tahu," sahut Caren Delano, menimpali rasa penasaran tersebut.
Mayang lantas mengatakan ia magang di bagian keuangan DPR RI, tetapi posisi ini tak serta merta membuatnya bebas membongkar apa pun.
"Ya sebenarnya walaupun aku (magang) di bagian keuangan (DPR RI) tapi kan itu tetap privasi," ujar Mayang Lucyana.
Jawaban diplomatis Mayang rupanya menjadi pemicu bagi Nassar untuk mulai melancarkan ledekan dan tuduhan.
Baca Juga: 5 Fakta Suami-Istri Dalang Penjarahan Rumah Ahmad Sahroni, Hasut Massa Lewat Medsos hingga Grup WA!
Dengan nada menyindir, ia menuding Mayang tidak transparan dan berpihak pada DPR.
"Eh jangan ditutup-tutupin dong Mayang, harus transparan. Mayang juga kayaknya pro ke sana deh (DPR RI)," sahut Nassar dengan nada dan ekspresi meledek Mayang dilansir dari TikTok @aladdin_simba, Kamis 4 September 2025.
Tak berhenti di situ, Nassar kemudian melontarkan pertanyaan yang sangat menohok dan membuat suasana menjadi riuh oleh tawa.
Pertanyaan tersebut secara tak langsung menyindir isu pengelolaan keuangan di lembaga tersebut.
"Mayang kan bagian keuangan, itu Mayang digaji atau ngambil sendiri sesuka hati?" tanya Nassar membuat semua bintang tamu dan host tertawa.
"Aku kan magangnya mandiri, jadi aku nggak dapat gaji," ujar Mayang.
Tag
Berita Terkait
-
Terima Massa yang Sampaikan 17+8 Tuntutan Rakyat, Andre Rosiade Sebut DPR Upayakan Semua Terpenuhi
-
Aksi BEM SI Gagal? Begini Suasana Terkini di Depan Gedung DPR RI
-
CEK FAKTA: Presiden Prabowo Bekukan Sementara MPR dan DPR RI!
-
Geser Ahmad Sahroni, Rusdi Masse Awali Karier Sebagai Sopir Truk hingga Duduki Posisi Strategis
-
DPR Buka Peluang Ambil Alih Inisiatif RUU Perampasan Aset dari Pemerintah
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Doktif Sentil Richard Lee Tunda Diperiksa karena Sakit: Dugem Sampai Pagi Bisa
-
Ahmad Dhani Kirim Kode "Siap" untuk Inara Rusli, Netizen Malah Setuju
-
Aurelie Moeremans Diam-Diam Dibantu Sosok Ini saat Buktikan Kepalsuan Surat Nikah Roby Tremonti
-
Serba-serbi Keseruan Meet and Greet Highlight di Jakarta, Kepincut Rendang!
-
Sakit, Richard Lee Absen Diperiksa Sebagai Tersangka Hari Ini
-
Restorative Justice Ditolak, Kasus Dugaan Perzinaan Inara Rusli dan Insanul Fahmi Berlanjut
-
Suami Orang Padang, Hanggini Merasa Tertantang Perankan Gadis Minang di Film Sadali
-
Prilly Latuconsina Mendadak Mundur dari Sinemaku Pictures, Ada Apa?
-
Gina S. Noer Garap Film Aku Sebelum Aku: Eksplorasi Hubungan Ayah dan Anak
-
Bruce Leung Bintang Film Kung Fu Hustle Meninggal Dunia, Ini Profil Lengkap Sang Legenda