Suara.com - Direktur Lingkar Madani Indonesia Ray Rangkuti menyebut kedua pasangan calon gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta sama-sama mengangkat isu SARA. Keduanya tidak menonjolkan visi misi di Pilkada DKI Jakarta putaran kedua.
Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno seharusnya lebih maju dalam menampilkan visi dan misi.
"Penajaman visi misi menjadi tidak ada karena penggunaan isu SARA ini," katanya di D Hotel, Jalan Sultan Agung, Jakarta Selatan, Rabu (29/3/2017).
Kata Ray, Anies Baswedan lebih memilih untuk merespon adanya isu penolakan pensalatan jenazah pendukung Non Muslim. Sementara di pihak lawan, calon wakil gubernur DKI Jakarta petahana Djarot kerap menggunakan peci saat beraktivitas politik. Tampak dia sering menggunakan peci saat sedang berkampanye atau kegiatan politik lainnya.
"Ada yang cepat sekali merespon untuk mensalatkan jenazah yang meninggal, kemudian ada juga yang mulai pakai peci hitam," kata Ray
Ray pun berharap agar pada sisa waktu putaran kedua ini, baik pasangan Ahok-Djarot maupun pasangan Anies-Sandi tidak lagi memainkan politik yang tidak substansial. Sebab, politik yang substansial menurut Ray adalahunculnya gagasan dan visi misi yang membantu mencapai hasil yang baik.
"Dua kandidat ini (pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga) masih berkubang dalam isu itu, karena nanti menangnya politasasi agama bukan bertarung atas visi misi," kata Ray.
Berita Terkait
-
Relawan Ahok yang Dikeroyok sampai Bonyok Akhirnya Maafkan Pelaku
-
Ahli: Ahok Kutip Al Maidah Buat Ceritakan Pengalaman Tak Enak
-
Patahkan Tuduhan, Pengacara Ahok Usul Satu Saksi 1,5 Jam Saja
-
Sandiaga Paham Kenapa Ahok Kritik Keras Fasilitas KJP Plus
-
Kesaksian Ahli Bahasa Ini Mentahkan Opini Negatif tentang Ahok
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Sempat Kabur Saat Kena OTT, Gubernur Riau Ditangkap KPK di Kafe
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru