Suara.com - PT Jasa Marga Jakarta-Cikampek Cabang Bekasi memprediksi lonjakan arus balik libur Isra Mi'raj akan terjadi pada Senin (24/4/2017). Arus kendaraan pada hari terakhir libur panjang itu diperkirakan naik 24 persen atau sekitar 92.252 kendaraan dari biasanya hanya 74.384 kendaraan.
"Peningkatan itu akan terjadi pada sore hingga malam," kata Assistant Vice President Corporate Communication PT Jasa Marga Cabang Bekasi Dwimawan Heru Santoso, di Kabupaten Bekasi, Minggu (23/4/2017)
Menurut dia, dalam arus balik libur Isra Mi'raj ini Jasa Marga Jakarta-Cikampek melakukan antisipasi kepadatan lalu lintas kendaraan dengan menempatkan petugas pada titik rawan kemacetan.
Kesiapan itu di antaranya polisi jalan raya (PJR), layanan jalan tol (LJT), derek gratis jalan tol, keamanan dan ketertiban, dan rambu lalu lintas, petugas penanganan perbaikan jalan tol, kebersihan jalan tol, penerangan jalan umum, serta respons genangan air.
Semua itu, menurutnya, dilakukan sebagai wujud nyata untuk memenuhi pelaksanaan pelayanan publik menjadi lebih baik.
Namun untuk menyambut arus balik ini, petugas juga sudah menyiapkan berbagai cara, antara lain rekayasa lalu lintas (contra flow) sebagai pengurai kemacetan dengan membuka satu jalur pada arah berlawanan.
"Tujuannya agar pada daerah rawan macet dapat terpecah dan terurai, kemudian kembali menyatu di daerah yang sudah ditentukan," katanya pula.
Ia menambahkan pada Km 66, petugas akan melakukan rekayasa lalu lintas dengan mengatur volume kendaraan yang datang dari Bandung, Cipali, dan Cikampek menuju arah ke Jakarta.
Sedangkan pada tempat peristirahatan di Km 62, 52, 42, dan Km 32, juga akan memberlakukan rekayasa lalu lintas dengan pemikiran daerah tersebut adalah salah satu jalur rawan kemacetan.
Namun pada pemberlakuan rekayasa lalu lintas ini belum dapat dipastikan secara detail, mengingat waktu kepadatan kendaraan juga tidak pasti.
Heru menjelaskan dalam mengantisipasi kemacetan itu, Jasa Marga memberlakukan 25 gardu pada Gerbang Tol Cikarang Utama. Semua gardu difungsikan menjadi manual. Namun bila ada yang membayar menggunakan kartu bayar juga bisa.
Upaya itu merupakan salah satu cara agar pemanfaatan gardu pada Gerbang Tol Cikarang Utama lebih maksimal dan mengurangi segala risiko kemacetan.
"Sedangkan untuk rekayasa lalu lintas sebenarnya bersifat fleksibel mengacu pada tingkat kemacetan yang terjadi," katanya pula. (Antara)
Berita Terkait
-
Semalam GBK Macet Parah Jelang Konser BLACKPINK, Polisi Lakukan Rekayasa Lalu Lintas
-
Anti-Ribet di Jalanan Macet: 5 Mobil Matic Mungil yang Pas di Kantong
-
OJK Sebut Bank Tetap Bisa Berikan Kredit Meski SLIK Macet, Tapi...
-
Akhirnya Lega! Proyek Galian di Jalan TB Simatupang Selesai Lebih Awal, Lalu Lintas Kembali Normal
-
Menkeu Purbaya Bakal Hapus Kredit Macet di Bawah Rp1 Juta
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
Terkini
-
KPK Terbitkan Sprindik Baru dalam Kasus Korupsi Minyak Mentah dan Produk Kilang Pertamina-Petral
-
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid, Jadi Operasi Tangkap Tangan Keenam di 2025
-
BREAKING NEWS! KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
-
Prabowo Pastikan Negara Hadir, APBN Siap Bantu Bayar Utang Whoosh?
-
Tito Karnavian: Rp210 T untuk Hidupkan Ekonomi Desa Lewat Kopdeskel Merah Putih
-
Geger Mahasiswa di Sibolga Tewas Dikeroyok Saat Mau Numpang Tidur di Masjid, Begini Kronologinya
-
Sosok Erni Yuniati: Dosen Muda di Jambi Tewas Mengenaskan, Pelakunya Oknum Polisi Muda Baru Lulus
-
3.000 Pelari Padati wondr Surabaya ITS Run 2025, BNI Dorong Ekonomi Lokal dan Budaya Hidup Sehat
-
Tegaskan IKN Tak Akan Jadi Kota Hantu, Menkeu: Jangan Denger Prediksi Orang Luar, Sering Salah Kok
-
Setara Institute Sebut Upaya Jadikan Soeharto Pahlawan Nasional Sengaja Dilakukan Pemerintah