Suara.com - Ketua Umum DPP Partai Golkar Setya Novanto berjanji segera menyusun strategi pemenangan Pemilu 2019 dan berkonsultasi dengan Presiden Joko Widodo sebagai calon presiden usulan Partai Golkar.
Setya Novanto mengatakan hal itu, pada penutupan rapat pimpinan nasional (Rapimnas) II Partai Golkar, di Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (23/5/2017) malam.
Rapimnas II Partai Golkar, salah satu keputusannya adalah menunjuk Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto, sebagai ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) menghadapi Pemilu 2019.
"Terima kasih atas kepercayaan DPD I seluruh Indonesia yang memberikan kepercayaan kepada saya untuk melaksanakan Bappilu," kata Novanto.
Novanto menegaskan, dirinya segera menyusun strategi pemenangan pemilu dengan mengutamakan DPD Provinsi di seluruh Indonesia.
Novanto juga menyatakan, akan menyiapkan strategi pemenangan Pemilu 2019 dan dikonsultasikan kepada Presiden Joko Widodo sebagai calon presiden usulan Partai Golkar.
Menurut dia, menghadapi Pemilu 2019 tantangannya akan semakin berat, karena menyelenggarakan pemilu legislatif dan pemilu presiden secara bersamaan, sehingga dibutuhkan tenaga ekstra untuk memenangkan kompetisi politik tersebut.
Menghadapi Pemilu 2019, Partai Golkar telah menetapkan Joko Widodo sebagai calon presiden, dengan pertimbangan sebagai calon presiden petahana tentunya memiliki banyak kelebihan dan keunggulan untuk memenangkan kompetisi.
"Partai Golkar telah melakukan komunikasi dengan partai-partai politik pendukung pemerintah untuk mengusung calon presiden yang sama," katanya.
Baca Juga: Pascabom Inggris, Status Teror Naik ke Level "Kritis", Artinya?
Untuk menangani misi besar tersebut, menurut Novanto, Partai Golkar perlu membentuk Bappilu yang kuat, profesional, serta melibatkan seluruh jajaran fungsionaris partai. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Belum Jadi Kader Resmi, Jokowi Disebut Sudah Ajak Relawannya untuk Masuk PSI
-
Kunjungi SRMP 1 Deli Serdang, Gus Ipul Pastikan Sekolah Rakyat Ramah Disabilitas
-
Ahmad Muzani di Harlah NU: Bangsa Ini Berutang Jasa pada Kiai dan Santri
-
Sesuai Arahan Presiden, Gus Ipul Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Banjir Deli Serdang
-
Satu Abad NU, Gus Yahya: Persatuan Menguat Usai Dinamika yang Hebat
-
Menhan Ungkap Pertemuan Prabowo dan Tokoh Oposisi: Apa yang Dibahas?
-
Risiko Matahari Kembar di Tubuh Polri, Mengapa Kapolri Pilih Mundur Ketimbang Jadi Menteri?
-
Aktivis 98 Kritik Pernyataan 'Titik Darah Penghabisan' Kapolri: Siapa yang Mau Dihadapi?
-
Geger! Jutaan Dokumen Rahasia Jeffrey Epstein Dirilis, Nama Donald Trump Muncul 5.300 Kali
-
Diterpa Isu Reshuffle, Pratikno Tegas Bantah Siapkan Surat Pengunduran Diri