Suara.com - Kapolri Jenderal Tito Karnavian menganggap penunjukkan Komisaris Besar J.E Isir sebagai ajudan Presiden Joko Widodo merupakan suatu sejarah. Pasalnya kata dia, baru kali ini ada putra daerah dari insitusi Polri yang bisa menjadi ajudan pribadi kepala negara.
"Ini satu sejarah. Sejarah pertama kali orang papua bisa menjadi ajudan presiden. Pertama juga orang dari polri ajudan presiden orang papua," kata Tito di Polda Metro Jaya, Rabu (16/8/2018).
Dia mengaku tidak gampang untuk bisa terpilih sebagai ajudan Presiden. Sebab, kata dia, banyak faktor yang harus dilalui untuk bisa terpilih.
"Ini sejarah bagi Polri dan Indonesia. Jadi seorang ajudan itu tidak gampang, tapi terpilih, banyak faktornya. Saya sendiri tidak seberuntung Johny," katanya.
Terpilihnya J.E Isir sebagai ajudan Jokowi, kata dia juga bisa memantik semangat generasi muda yang ada di daerah-daerah terpencil untuk bersaing dengan yang lain dalam segala hal.
"Ini juga untuk membangkitkan semangat spirit masyarakat Papua, masyarakat lain yang dianggap minoritas, daerah terpencil ya, menunjukan itu mampu," kata dia.
"Harapan saya generasi muda lainnya, termasuk masyarakat di Papua, anak-anak mudanya, pemudanya merasa makin yakin, makin percaya diri bahwa bisa bersaing dengan yang lain," Tito menambahkan.
Setelah resmi terpilih sebagai ajudan Presiden, J.E Isir hari ini melakukan pengawalan terhadap Jokowi. Debut pengawalan itu dilakukan J.E Isir saat Presiden Jokowi menyampaikan pidato kenegaraan di gedung DPR RI, pagi tadi.
Posisi ajudan Presiden dari unsur Polri hampir tujuh bulan kosong setelah Brigadir Jenderal Listyo Sigit Prabowo dimutasi sebagai Kapolda Banten.
Baca Juga: Begini Cerita Jokowi Pilih Isir dari Papua Jadi Ajudan Pribadi
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Dikira Maling, Pria Mabuk yang Panjat Atap Rumah Warga di Pancoran Ternyata Hanya...
-
Jerat Baru Pasal Perzinaan di KUHP Baru, Tak Beda Jauh dari yang Lama
-
Puluhan Mahasiswa UNISA Keracunan Usai Kegiatan Pembelajaran di RS Jiwa Grhasia, Ini Pemicunya?
-
Polisi Tunggu Hasil Toksikologi, Penyebab Kematian Satu Keluarga di Warakas Masih Misteri
-
KAI Daop 1 Layani 1,6 Juta Penumpang Selama Libur Nataru 2025/2026
-
Marak Tawuran Lagi di Jakarta, Stres di Pemukiman Padat Picu Emosi Warga?
-
Drama Sidang Nadiem Makarim: Kejahatan Diadili KUHP Lama, Hak Terdakwa Pakai KUHAP Baru
-
Potret Laras Faizati di Balik Jeruji: Memegang Secarik Kertas dan Doa Ibu Jelang Sidang Pembelaan
-
Kemen PPPA Kecam Aksi Ibu Mutilasi Bayi di Jember, Soroti Dampak Pernikahan Dini dan Pengasuhan
-
3 Pelajaran Berharga dari Venezuela Agar Sektor Energi Indonesia Tak Mudah Didikte Global