Suara.com - Sebuah mobil truk berpelat nomor L 8660 UF terlibat kecelakaan dengan sebuah mobil Luxio bernopol K 8572 RA di Jalan Kudus-Pati, Desa Klaling, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Sabtu (19/1/2019). Bahkan, tiga pengedara sepeda motor yang sedang melintas turut luka-luka akibat tabrakan beruntunt tersebut.
Kanit Laka Satlantas Polres Kudus Ipda Nor Alif seperti diwartakan Antara, mengatakan kecelakaan tersebut diperkirakan terjadi pada pukul 05.10 WIB.
Kejadian itu berawal ketika mobil truk boks yang dikemudikan Sholikul Hadi (30) berjalan dari arah barat menuju ke timur. Ketika sampai di tempat kejadian, tiba-tiba kendaraan truk boks tersebut mengalami oleng ke kanan. Pada saat bersamaan, dari arah berlawanan muncul sebuah mobil yang dikendarai Arief Wahyudi sehingga tabrakan tak terhindarkan.
Sementara itu, tiga pengendara sepeda motor Yamaha Mio, Honda Beat, dan Honda Supra yang berjalan beriringan dengan minibus Luxio juga tidak bisa menghindar dari kecelakaan. Tiga kendaraan itu menabrak minibus tersebut dari belakang.
Akibat kecelakaan tersebut, sebanyak lima orang telah dirawat di Rumah Sakit Mardi Rahayu Kudus untuk menjalani perawatan. Pengemudi minibus Arief Wahyudi mengalami luka pada kaki kanan dan kaki kiri robek serta dahi dan pipi lecet. Sementara itu, pengendara sepeda motor Sukisno beserta istri dan anaknya harus menjalani perawatan di rumah sakit. Begitu pula, Rifki Nur Fatwa pembonceng sepeda motor Honda Beat juga dirawat di rumah sakit yang sama.
"Rata-rata mereka mengalami luka ringan meskipun ada yang mengalami patah kaki," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
Terkini
-
Kenapa Prabowo Rehabilitasi 2 Guru di Luwu Utara? Ini Kasus yang Membelit Abdul Muis dan Rasnal
-
Profil Ribka Tjiptaning: Dokter Penulis 'Anak PKI', Kini Dipolisikan Usai Sebut Soeharto Pembunuh
-
Motif Pelaku Mutilasi Istri Pegawai Pajak Manokwari, Minta Tebusan ke Suami Korban Lewat IG
-
Nekat Mutilasi Istri Pegawai Pajak Demi Judi Online, Pelaku Terancam Hukuman Mati
-
Detik-detik Grandmax Bawa Rp5,2 Miliar Terbakar di Polman, Uang ATM Rp4,6 M Hangus
-
Ribka Tjiptaning Dilaporkan ke Polisi, Data Kedubes AS Ungkap Dugaan Pembantaian Massal
-
Bikin Laporan ke Bareskrim, Bule Rusia Polisikan Dua Akun Medsos Diduga Penyebar Fitnah
-
Tunda Kenaikan Tarif Parkir, DPRD Minta Pemprov DKI Benahi Kebocoran PAD Rp1,4 Triliun
-
Kasus Keracunan Program Makan Bergizi Kembali Terjadi, BGN Janji Benahi Sistem Pengawasan
-
Gerindra Tagih Pramono Anggaran Perbaikan SDN 01 Pulau Harapan: Jangan Cuma Janji!