Suara.com - Habib Bahar Bin Smith mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno yang diklaim sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2019 - 2024.
Ucapan tersebut disampaikan Bahar Bin Smith melalui rekaman video yang beredar dan salah satunya diunggah oleh akun jejaring sosial Twitter, @MSApunya, Kamis (18/4/2019).
"Habib Bahar Bin Smith, ucapkan selamat kepada pasangan #PrabowoSandi sebagai Presiden & Wakil Presiden terpilih 2019-2024," cuit akun @MSApunya.
Berikut ucapan Bahar Bin Smith dalam video tersebut seperti dikutip SUARA.com:
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar..."
"...Alhamdulillah, selamat kepada Bapak Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno yang di mana telah diberikan kemenangan oleh Allah SWT dan semoga bisa menjadi pemimpin yang adil, yang amanat..."
Ucapan tersebut disambut oleh para pendukung Bahar Bin Smith yang berdiri di belakangnya dengan seruan: "Amiiinn..."
"...Yang rela mengorbankan jiwa, nyawanya untuk bangsa dan rakyat Indonesia. Oleh karenanya kepada seluruh pendukung bapak Prabowo, mari sama-sama kita kawal seluruh surat suara agar tidak ada kecurangan..."
"... Akan tetapi, seperti apapun kecurangan dari mereka, kebenaran bagaikan matahari yang akan selalu bersinar, walaupun di hadapan orang-orang yang buta..."
Baca Juga: Real Count KPU Terkini: Jokowi 57,78 Persen - Prabowo 42,22 Persen
"Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh."
Diketahui, Habib Bahar Smith ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus kekerasan terhadap dua orang remaja di wilayah Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Kasus penganiayan ini terungkap setelah polisi menyelidiki laporan bernomo LP/B/1125/XI/I/2018/JBR/Res Bogor tertanggal 5 Desember 2018.
Dalam kasus ini, Habib Bahar pin diduga melanggar Pasal 170 KUHP, Pasal 351 KUHP dan Pasal 80 Undang-Undang Tahun 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak.
Berita Terkait
-
Prabowo Gelar Pertemuan Tertutup dengan Sejumlah Purnawirawan, Ada Apa?
-
Telepon Rizieq di Arab, Prabowo Ingin Umrah dan Sujud Syukur Depan Kakbah
-
Bos Charta Politika Soroti 4 Kejanggalan Surat Survei Menangkan Prabowo
-
Fakta soal Cegukan Seperti yang Dialami Sandiaga Uno, Bisa Picu Komplikasi!
-
Massa Prabowo Belum Izin ke Pengelola Istiqlal Buat Acara Kemenangan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Bukan Sekadar Elektoral, Legislator Gerindra Sebut Era Prabowo Sebagai Fase Koreksi Sejarah
-
JATAM Ungkap 551 Izin Industri Ekstraktif Kepung Sumatra, Masuk Kawasan Rawan Bencana
-
Mobil Listrik Terbakar Hebat di Tol Lingkar Luar, Penyebabnya Diduga Korsleting
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
-
MBG Selama Ramadan Dianggap Penting Agar Nutrisi Anak Tetap Terpenuhi
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
Tanggul Sungai Kalimalang Jebol! Ratusan Keluarga di Karawang Terendam Banjir
-
Dianggap Air Ajaib, BRIN Bongkar Fakta Mengerikan Air Sinkhole: Penuh Bakteri dan Logam Berat
-
Alasan Kuat Polisi SP3 Eggi Sudjana dan Damai Lubis di Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Tol Cikampek Jadi 'Neraka' Libur Panjang, Jasa Marga Buka Jalur Contraflow Sampai KM 65