Suara.com - Eks Menteri Koordinator Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menuai sorotan di media sosial, selepas meladeni warganet yang mengkritik unggahan Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli.
Bermula saat Rizal Ramli melalui akun Twitter pribadinya mengunggah cuitan mengenai foto lawas dirinya bersama Presiden Joko Widodo, Minggu (26/4/2020).
Dalam cuitannya, Rizal Ramli menyebut saat itu Jokowi meminta bantuan kepadanya mengenai proyek Mass Rapid Transit (MRT).
Ia diminta untuk melakukan renegosiasi dengan Jepang dan berhasil mendulang kesuksesan.
"Foto lama: Gubernur Joko Widodo ketika berkunjung ke kantor RR tahun 2013. Ketika itu gubernur minta bantuan RR renegosiasi dengan Jepang soal MRT. Sebagai Advisory Panel PBB, RR membicarakan hal itu di New York dengan Prof. Tanaka, Direktur JICA yang biayai MRT. Tanaka setuju," tulis Rizal Ramli lewat akun @RamliRizal.
Unggahan tersebut kemudian ditanggapi sinis oleh seorang warganet yang menggunakan akun @Candra25837484. Akun tersebut menyindir Rizal Ramli.
"Calon presiden aja tahun 2024 jika pekerjaanmu dahulu kalau menteri bagus pasti kepilih jika tidak omonganmu cuma sampah," cuitnya.
Tak disangka, cuitan itupun mendapat perhatian dari Susi Pudjiastuti yang juga dikenal aktif bersosial media.
Perempuan yang populer dengan slogan 'Tenggelamkan' itu justru memberikan serangan balik kepada warganet yang menyentil Rizal Ramli lewat cuitan singkat.
Baca Juga: Jadi Jujugan saat Ramadan, Begini Suasana Masjid Jogokaryan di Tengah Wabah
"Sampah? Anda apa?" tanya Susi Pudjiastuti kepada @Candra25837484.
Kontan saja, reaksi Susi Pudjiastuti yang meladeni warganet tersebut menuai perhatian publik.
Salah satunya akun @yosnggarang yang berkomentar, "Sekali-kali bu @susipudjiastuti ladenin para BuzzerRp, semata untuk menyelamatkan bangsa ini dari parasit demokrasi buzzerRp. Mereka sampah plastik yang bisa merusak ekosistem laut".
Tak berselang lama, Rizal Ramli pun turut memberikan komentar tas respons yang ditunjukkan oleh Susi Pudjiastuti. Ia pun menyampaikan terima kasih.
"Tks Susi. BuzzersRp membajak dan merusak democracy, Habis corona ya? Ur choice of fish is numero uno," balas Rizal Ramli.
Berita Terkait
-
Presiden Jokowi dan 3 Menterinya Dapat Rapor Merah soal Penanganan Covid-19
-
Bisnis Kaesang Pangarep Anak Presiden Jokowi Diserang Hoaks
-
CEK FAKTA: Jokowi Bedakan Mudik & Pulang Kampung untuk Mengelabui Corona?
-
CEK FAKTA: Benarkah Pria Emosi Banting TV karena Wawancara Jokowi?
-
Batalkan Semua KA Jarak Jauh, KAI Daop 6 Yogyakarta Hanya Layani Prameks
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Pascabanjir Sumatra, Penanganan Beralih ke Pemulihan Layanan Kesehatan dan Kebutuhan Dasar
-
Indonesia Tancap Gas Jadi Pusat Halal Dunia lewat D-8 Halal Expo Indonesia 2026
-
Literasi Halal Dinilai Masih Lemah, LPPOM Siapkan Pelajar Jadi Agen Perubahan
-
Jepang Studi Banding Program MBG di Indonesia
-
Kasus Korupsi LPEI Berkembang, Kejati DKI Tetapkan 4 Tersangka Baru dan Sita Aset Rp566 Miliar
-
Merasa Tak Dihargai, Anggota DPR Semprot Menteri KKP: Kami Seperti 'Kucing Kurap'
-
Korban Bencana Boleh Manfaatkan Kayu Hanyut, Kemenhut Juga Stop Penebangan Hutan
-
Politisi PDIP Ingatkan Prabowo: Jangan Buru-buru Bangun IKN, Siapkan Dulu Ekosistemnya
-
Bukan Sekadar Banjir: Auriga Desak KLHK dan KPK Usut Dugaan Korupsi di Balik Perusakan Lahan PT TPL
-
BNI Bersihkan Masjid Darul Aman Pascabanjir di Agam