Suara.com - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko kembali dicecar awak media usai keluar dari kantornya, Gedung Bina Graha, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (9/4/2021).
Menurut pengamatan Suara.com, Moeldoko yang keluar didampingi ajudan tampak tak menggunakan masker. Berbeda dengan Moeldoko, para ajudan Moeldoko keluar menggunakan masker.
Kehadiran Moeldoko yang tak menggunakan masker pun langsung diserbu awak media yang memberondong sejumlah pertanyaan terkait permasalahan Partai Demokrat.
Namun ia tampak santai dan tersenyum tanpa menggunakan masker sembari berjalan menuju mobil. Ia pun tak menjawab sejumlah pertanyaan awak media.
Awak media di antaranya menanyakan perihal tanggapan Moeldoko terkait Ketua Majelis Tinggi Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang mendaftarkan merek dan lukisan Partai Demokrat ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual pada 19 Maret 2021 lalu.
Moeldoko hanya senyum dan terus berjalan memasuki mobil dan enggan menjawab pertanyaan awak media.
Para wartawan terus mengejar Moeldoko dan kembali menanyakan soal Demokrat.
Awak media juga menanyakan terkait isu Moeldoko yang dikabarkan akan mundur dari KSP.
"Katanya dikabarkan mundur dari Demokrat pak," tanya awak media.
Baca Juga: TMII Diambil Alih Dari Keluarga Cendana, Ini Penjelasan Moeldoko
Namun mantan Panglima TNI pun enggan menjawab sejumlah pertanyaan tersebut.
Ia hanya tersenyum dan mengatakan bahwa dirinya mau menghadiri acara.
"Ada acara, ada acara," jawab Moeldoko yang langsung menutup pintu mobil dan meninggalkan Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (9/4/2021).
Berita Terkait
-
Qodari Ungkap Perbedaan KSP Era Baru: Lebih Fokus pada Verifikasi Lapangan dan Pendekatan Holistik
-
Demokrat Tolak Tunjangan Rumah DPR RI: Tidak Tepat di Tengah Kesulitan Rakyat
-
Ditanya Nasib Kapolri, Ibas: 'Itu Presiden ya, Kita Buat Kondisi Lebih Tenang'
-
Wakili Ketum Partai Demokrat, Ibas Penuhi Panggilan Mendadak Prabowo di Istana Negara
-
Fenomena Bendera 'One Piece' vs Merah Putih: Sekjen Demokrat Sebut Ganggu Patriotisme
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
-
Di Hadapan Buruh, Aher Usul Kontrak Kerja Cukup Setahun dan Outsourcing Dibatasi
-
Aher Terima Curhat Buruh: RUU Ketenagakerjaan Jadi Sorotan, PHK Sepihak Jadi Ancaman
-
Tips Akhir Tahun Ga Bikin Boncos: Maksimalkan Aplikasi ShopeePay 11.11 Serba Hemat
-
Deolipa Tegaskan Adam Damiri Tidak Perkaya Diri Sendiri dalam Kasus Korupsi Asabri
-
Tak Hadir Lagi di Sidang Sengketa Tambang Nikel Haltim, Dirut PT WKS Pura-pura Sakit?
-
Gubernur Pramono Lanjutkan Uji Coba RDF Rorotan Meski Diprotes: Tidak Kapasitas Maksimum
-
Hasto: PDIP Dorong Rote Ndao Jadi Pusat Riset Komoditas Rakyat, Kagum pada Tradisi Kuda Hus
-
Di Rote Ndao, Hasto PDIP Soroti Potensi Wilayah Terluar RI
-
Belajar Asuransi Jadi Seru! Chubb Life Luncurkan Komik Edukasi Polistory