Suara.com - Kecelakaan maut di turunan simpang Muara Rapak, Balikpapan pada Jumat (21/1/2022) pagi menewaskan 5 orang pengguna jalan dan puluhan orang luka-luka. Beriut kronologi kecelakaan maut di Balikpapan selengkapnya.
Insiden kecelakaan mengerikan tersebut berawal dari truk tronton dengan nomor polisi KT 8534 AJ berangkat dari pul di Jalan Pulau Balang KM 13 Soekarno-Hatta, Karang Joang, Balikpapan Utara pukul 5.00 WITA.
Trus angkut bermuatan kontainer 20 feet berisi kapur pembersih air seberat 20 ton itu berangkat menuju Kampung Baru, Balikpapan Barat.
Setibanya di Jalan Soekarno-Hatta KM 0,5, tepatnya di depan Rajawali Foto, sopir truk, Muhammad Ali (48) mulai menurunkan persneling dari 4 ke 3 dan mengurangi laju kendaraannya.
Namun, truk yang dikendarai Ali tiba-tiba kehilangan fungsi rem alias rem blong. Laju truk semakin tak terkendali lantaran berada di jalan turunan.
Ali langsung membanting kemudi ke kanan menghantam deretan kendaraan yang sedang antre menunggu lampu hijau menyala sekitar puluk 06.00 WITA.
Usai menabrak puluhan kendaraan, mulai dari mobil pikap, mobil pribadi, angkot hingga belasan motor, laju truk tersebut masih belum juga berhenti.
Truk kontainer baru benar-benar berhenti di jalan samping Masjid Al Munawar.
Akibat insiden tersebut, polisi mencatat ada dua mobil pribadi, dua angkot, dua mobil pikap dan 14 motor mengalami rusak berat.
Tak hanya itu, fasilitas umum tiang lampu lalu lintas roboh dan pagar pembatas di sepanjang turunan juga rata dengan tanah usai ditabrak truk.
5 Korban Tewas dan Puluhan Orang Luka-luka
Dari informasi terkini, kecelakaan maut di Balikpapan itu menewaskan 5 orang pengendara dan puluhan orang luka-luka. Para korban sudah dilarikan ke RS Kanujoso Djatiwibowo dan RS Beriman untuk menjalani perawatan intensif.
"Ada empat korban luka berat dan puluhan orang luka ringan," kata Dirlantas Polda Kalimantan Timur, Kombes Pol Sony Irawan, dikutip dari Antara.
Polisi telah menahan sopir truk untuk dimintai keterangan selengkapnya. Saat ini sopir telah dibawa ke Polres Balikpapan.
Itulah kronologi lengkap kecelakaan maut di Balikpapan.
Berita Terkait
-
Kecelakaan Simpang 4 Muara Rapak Balikpapan Jadi Atensi Nasional, Rahmad Mas'ud Minta Flyover ke Gubernur Kaltim
-
Kecelakaan Maut Simpang 4 Muara Rapak, Balikpapan Trending di Twitter
-
Kecelakaan Maut Simpang 4 Muara Rapak Tewaskan 5 Orang Pengendara, Puluhan Kendaraan Hancur, 1 Traffic Light Roboh
-
Detik-detik Truk Tronton Maut Berisi Kapur Puluhan Ton Tabrak Belasan Kendaraan Terekam CCTV
-
Mobil Kontainer Seberat 20 Ton Sebabkan Laka Maut di Balikpapan, Mabes Polri Akan Kirim Tim
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Pohon Tumbang Teror Warga Jakarta, Pramono Anung: 62 Ribu Sudah Dirapikan, Cuaca Ekstrem Biangnya
-
KPK Bidik Raksasa Sawit Jadi Tersangka Korporasi di Kasus Suap Inhutani V
-
Menteri PANRB Rini Widyantini: Paguyuban PANRB Perkuat Ekosistem Birokrasi Kolaboratif
-
Orang Tua Wajib Waspada! Kapolri Sebut Paham Ekstrem Kini Susupi Hobi Game Online Anak
-
Aset Sudah Disita tapi Belum Diperiksa, KPK Beri Sinyal Tegas untuk Ridwan Kamil
-
Indonesia Resmi Akhiri KLB Polio Tipe 2, Menkes Ingatkan Anak-anak Tetap Harus Vaksin Sesuai Usia
-
Jaga Warga Diperluas hingga Pedukuhan, Kapolri Tekankan Penyelesaian Masalah Lewat Kearifan Lokal
-
Polisi: Pelaku Ledakan SMAN 72 Pesan Bahan Peledak Online, Kelabui Ortu Pakai Alasan Eskul
-
Kapolri dan Sri Sultan Pimpin Apel Jaga Warga, Perkuat Keamanan Berbasis Komunitas di DIY
-
Grebek Jaringan Online Scam, Otoritas Myanmar Tangkap 48 WNI