Suara.com - Profil Henry Surya tengah menjadi sorotan publik setelah supermodel Patricia Gouw mengungkapkan menjadi korban penipuan. Siapa Henry Surya sebenarnya?
Untuk kalian yang ingin tahu lebih banyak tentang profil Henry Surya simak penjelasannya berikut ini.
Baru-baru ini banyak investasi bodong yang menjerat beberapa orang terkenal seperti Indra Kenz dan Doni Salmanan yang merugikan korban dari puluhan hingga miliaran rupiah. Namun ternyata terdapat kasus investasi bodong yang mengalami kerugian mencapai Rp 15 triliun.
Kasus investasi bodong itu dilakukan oleh KSP Indosurya yang diketuai oleh Henry Surya. Kerugian tersebut dialami oleh para korban Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Indosurya Cipta yang saat ini diselidiki oleh Bareskrim Polri.
Adapun 3 tersangka dalam kasus ini yakni Ketua KSP Indosurya Cipta Henry Surya, Direktur Keuangan KSP Indosurya Cipta June Indria dan Direktur Operasional KSP Indosurya Suwito Ayub.
Profil Henry Surya
Henry Surya adalah ketua KSP Indosurya Cipta diminta oleh para nasabahnya untuk dimiskinkan. Kuasa hukum 75 nasabah KSP Indosurya Cipta, M Ali Nurdin mendesak Bareskrim Polri untuk mengungkap dan menelusuri aset Henry Surya.
Ali Nurdin meminta penyidik untuk transparn dalam melakukan penyiataan terhadap aset Henry Surya karena aset Henry Surya adalah milik nasabah KSP Indosurya Cipta.
Ketiganya disangkakan dengan dugaan tindak pidana Perbankan atau penggelapan uang atau penipuan/ perbuatan curang dan pencucian uang yang dijerat dengan Pasal 46 Undang-Undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan dan Pasal 372 KUHP atau Pasal 378 KUHP dan Pasal 3 atau Pasal 4.
Baca Juga: 10 Fakta Kasus Henry Surya, Ketua KSP Indosurya Cipta yang Tipu Nasabah Termasuk Patricia Gouw
Mereka juga dikenakan pelanggaran Pasal 5 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang.
Hingga kini Henry Surya dan June Indria telah ditahan oleh kepolisian, namun Suwito Ayub telah tercantum dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
Bareskrim Polri telah mencatat adalah 14.500 investor yang tergabung ke dalam investasi KSP Indosurya Cipta ini. Hingga kini terdapat 22 laporan kepolisian baik di Bareksrim Polri maupun Polda Metro Jaya.
Ada Rp 15 triliun uang yang dikumpulkan dan masih ada beberapa nominal lain yang masih diselidiki terkait kasus Indosurya ini.
Demikian adalah informasi singkat mengenai profil Henry Surya yang merupakan ketua KSP Indosurya Cipta yang terlibat investasi bodong yang merugikan Rp 15 triliun bersama June Indria dan Suwito Ayub yang kini sedang buron.
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
OJK Pastikan Reformasi Pasar Modal Tetap Berjalan di Tengah Transisi Kepemimpinan
-
Pembangunan Huntara Terus Dikebut, 4.263 Unit Rampung di 3 Provinsi Terdampak Bencana
-
Prabowo Temui Sejumlah Tokoh yang Disebut Oposisi di Kertanegara, Bahas Korupsi hingga Oligarki
-
DLH DKI Pastikan RDF Plant Rorotan Beroperasi Aman, Keluhan Warga Jadi Bahan Evaluasi
-
Wamensos Agus Jabo Tekankan Adaptivitas Siswa Sekolah Rakyat Hadapi Perubahan Zaman
-
Belum Jadi Kader Resmi, Jokowi Disebut Sudah Ajak Relawannya untuk Masuk PSI
-
PDIP Sarankan Beberapa Langkah untuk Respons Merosotnya IHSG dan Mundurnya Pejabat BEI-OJK
-
Kunjungi SRMP 1 Deli Serdang, Gus Ipul Pastikan Sekolah Rakyat Ramah Disabilitas
-
Ahmad Muzani di Harlah NU: Bangsa Ini Berutang Jasa pada Kiai dan Santri
-
Sesuai Arahan Presiden, Gus Ipul Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Banjir Deli Serdang