Suara.com - Zainudin Amali memilih mundur dari jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga setelah terpilih sebagai Wakil Ketua Umum PSSI. Keputusan ini telah disampaikan secara lisan kepada Presiden Joko Widodo, meski belum resmi tertulis.
"(Secara) informal sudah," tutur Jokowi di kawasan Kali Ciliwung, Jakarta Selatan, Selasa (21/2/2023).
Presiden menyampaikan agar segera menunjuk sosok pengganti Zainudin secara resmi. "Gantinya nanti kalau sudah ada resminya baru saya bicara," tuturnya.
Alasan mundurnya Zainudin Amali dan lebih memilih menjadi Wakil Ketua Umum PSSI adalah karena ia ingin fokus mengurus sepak bola indonesia. Bahkan, Zainudin juga menyatakan telah memperoleh izin dari Presiden RI.
Meski demikian Partai Golkar tidak gusar untuk mencari kader pengganti Zainudin. Juru Bicara Partai Tantowi Yahya menegaskan alasannya adalah karena kader Golkar selalu siap ditempatkan di berbagai posisi.
"Jadi ketum dalam hal ini tidak terlalu gusar dan mencari siapa pengganti (Zainudin Amali), karena Golkar itu partai kader dan partainya sudah disiapkan untuk posisi-posisi apa pun," kata Tantowi kepada wartawan, Senin (20/2023).
Erick Thohir Ikuti Jejak Zainudin Amali?
Berkaitan dengan mundurnya Zainudin Amali, beragam pertanyaan muncul pun terkait nasib Erick Thohir. Erick Thohir telah terpilih sebagai Ketua PSSI untuk periode 2023 hingga 2027.
Hal ini menjadi sorotan karena Erick Thohir juga masih berstatus Menteri Badan Usaha milik Negara (BUMN). Namun, Presiden Jokowi menyampaikan hal yang utama bahwa kedua menteri dapat membagi prioritasnya.
Tak hanya Erick Thohir saja, banyak menteri di Kabinet Jokowi yang merangkap jabatan federasi olahraga. Contohnya Menteri PUPR Basuki merupakan ketua federasi dayung, Airlangga Hartarto selaku Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia masuk dalam federasi wushu.
Baca Juga: Restui Menteri Rangkap Jabatan Bukti Jokowi Lestarikan Budaya Orde Baru
Kemudian Luhut Binsar Pandjaitan yang merupakan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia juga terlibat dalam federasi PASI. Kemudian Prabowo Subianto selaku Menteri Pertahanan tergabung dalam pencak silat.
Isu rangkap jabatan ini menjadi sorotan karena melibatkan pejabat negara. Adanya dua jabatan tersebut membuat berbagai pihak khawatir bahwa posisi strategis di bidang olahraga tidak akan maksimal.
Hal tersebut juga memungkinkan tim nasional gagal meraih prestasi. Namun, kekhawatiran ini tampaknya tak dipersoalkan oleh Jokowi.
Erick menegaskan persepsi adanya intervensi pemerintah terhadap PSSI tidaklah benar. Bahkan Erick juga menyampaikan pemerintah dan PSSI bekerja sama untuk membangun sepak bola di tanah air.
Contoh dukungan pemerintah terhadap PSSI adalah pembangunan tim nasional Indonesia beserta fasilitas sepak bola. Erick juga ingin merajut kerja sama dengan pemerintah secara maksimal agar sepak bola Indonesia meningkat signifikan.
Presiden Jokowi meminta Erick Thohir melakukan reformasi secara total di PSSI. Hal ini sebagai harapan agar sepak bola nasional menjadi lebih baik. Presiden Jokowi pun meminta Erick membuat rencana program jangka panjang untuk sepak bola nasional.
Berita Terkait
-
Restui Menteri Rangkap Jabatan Bukti Jokowi Lestarikan Budaya Orde Baru
-
Jokowi Ungkap Alasan Belum Siapkan Pengganti Menpora Zainudin Amali
-
Perbandingan Gaji Zainudin Amali Sebagai Menpora dan Waketum PSSI
-
Menebak Pengganti Zainudin Amali di Kursi Menpora, Kader Golkar Lagi?
-
Jokowi Sebut Menpora Zainudin Amali Sudah Menyatakan Mundur Secara Lisan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
OTT Pegawai Pajak, DJP Siap Beri Sanksi jika Terbukti Korupsi
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Jelang Rakernas 2026, PDIP Terbitkan Instruksi Keras Larang Kader Korupsi