Suara.com - Sandiaga Uno dikabarkan telah positif mengambil keputusan untuk hengkang dari Gerindra demi bergabung ke PPP, Lantas apa motif Sandiaga berpindah partai?
Mengingat Gerindra bila dilihat dari perolehan suara pemilu sebelumnya, jauh lebih besar ketimbang PPP. Jabatan Sandiaga di Gerindra juga mentereng, selaku Wakil Ketua Dewan Pembina.
Apakah memang Sandiaga mengincar dicalonkan jadi wakil presiden melalui PPP? Anggapan ini mungkin ada benarnya.
Kamrussamad selaku kawan Sandiaga yang juga merupakan politikus Gerindra mengungkapkan tentang ambisi Sandiaga untuk memimpin Indonesia.
"Saya kira beliau seorang politisi muda yang punya banyak mimpi, berpotensi merasa bisa memimpin Indonesia untuk di tahun-tahun mendatang untuk memperbaiki sekaligus mempercepat pembangunan nasional kita," tutur Kamrussamad di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).
Menurut Kamrussamad, Sandiaga bisa berpotensi menjadi calon apapun di partai barunya kelak, baik jalur eksekutif maupun legislatif.
"Bisa juga beliau memimpin parlemen menjadi caleg dulu, lalu kemudian memenangkan partainya dan menjadi ketua DPR itu semuanya terbuka jalannya," kata Kamrussamad.
Kamrussamad sebelumnya menyampaikan adanya informasi tentang keputusan Sandiaga hengkang dari Gerindra. Ia mengatakan Sandiaga punya rencana sendiri dalam kariernya sebagai politisi muda.
"Ini satu peluang sekaligus satu tantangan. Kita doakan semoga di perjuangan berikutnya beliau kariernya jadi lebih baik, tempat pengabdiannya lebih baik lagi dan karya nyata untuk Indonesia bisa betul-betul dirasakan manfaatnya untuk rakyat kita," kata Kamrussamad.
Baca Juga: Respons Dasco Gerindra Setelah PPP Kabarkan Sandiaga Uno Segera Gabung
Positif Hijrah
Politikus Partai Gerindra Kamrussamad menyampaikan adanya kabar bahwa Sandiaga Uno akan hijrah dari Gerindra. Informasi ini menyusul kabar dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang menyebut Sandiaga segera bergabung.
"Saya juga mendengar isu kabar bahwa beliau sudah memutuskan untuk pindah ke salah satu partai. Dan setahu saya beliau juga sudah punya rencana sendiri saya kira sebagai seorang politisi muda," kata Kamrussamad di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).
Kamrussamad menuturkan berdasarkan informasi yang ia peroleh, hijrahnya Sandiaga sudah hampir pasti. Tinggal menunggu waktu Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra itu menyatakan hengkang.
"Resminya tunggu saja tetapi informasi saya sudah positif akan pindah," kata Kamrussamad.
Terkait ke mana Sandiaga berpindah, Kamrussamad menyatakan memang kecenderungan itu ke arah PPP.
Berita Terkait
-
Dibongkar Kawan di Gerindra! Sandiaga Disebut Semakin Positif Hijrah ke PPP
-
Senyum Hary Tanoe Disambut Langsung Prabowo saat Pertemuan Sore Ini di Kertanegara
-
Sibuknya Gerindra Terima Kunjungan Partai: Hari Ini Perindo, Besok PBB, Lusa Ada Lagi
-
PDIP Ingin Kursi Capres jika Gabung Koalisi Besar, Gerindra Tahan Diri Menanggapi
-
Gerindra Bicara Kans Prabowo Jadi Capres Koalisi Besar
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
Indonesia Dinominasikan Jadi Presiden Dewan HAM PBB, Apa Syarat Kriterianya?
-
Mendagri Dorong Percepatan Pendataan Rumah Rusak Pascabencana Sumatra
-
KPK 'Korek' Ketum Hiswana Migas di Pusaran Korupsi Digitalisasi SPBU Pertamina
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Satgas Galapana DPR RI Desak Sinkronisasi Data Huntara di Aceh