Suara.com - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) menyatakan dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk maju sebagai calon Presiden di Pilpres 2024 mendatang. Deklarasi untuk menyerukan dukungan pada Gubernur Jawa Tengah itu digelar pada Minggu (5/8/2023).
Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) KNPI Haris Pertama menyebut Indonesia membutuhkan Presiden yang dekat dengan rakyat dan tidak mengotak-ngotakkan masyarakat.
"Saat Ini bapak Ganjar Pranowo adalah Capres yang dekat dengan rakyat, tanpa ada pengawalan yang ketat," ujar Haris kepada wartawan, Senin (5/9/2023).
Deklarasi KNPI untuk Ganjar Pranowo sebagai calon presiden itu dihadiri warga Jawa Timur dan jajaran pengurus DPP dan Dewan Pengurus Daerah (DPD) KNPI se-Indonesia. Acara ini diadakan di Kajoetangan Heritage Jalan Basuki Rahmat, Kota Malang, Jawa Timur.
Dalam kesempatan itu, Haris juga menyampaikan pemuda Indonesia tidak ingin memilih presiden memecah dan mengotak ngotakan masyarakat.
"Kita pemuda Indonesia tidak ingin presiden yang mengotak-ngotakan masyarakat dan benar-benar serius bekerja nyata untuk rakyat," ujar Haris.
Haris juga berharap rakyat Indonesia dapat jernih memilih pemimpinnya yang bekerja untuk kepentingan rakyat. Ia juga menyebut masyarakat tak boleh memilih pemimpin yang suka berkhianat.
"Rakyat harus jernih memilih pemimpin ke depan yang bekerja nyata, bukan yang suka pencitraan apalagi hobi berkhianat," imbuhnya.
Deklarasi Indonesia Movement mendukung Ganjar Pranowo sebagai Capres pilihan pemuda dibacakan Ketua DPD KNPI Riau, Fuad Santoso. Berikut ini isinya:
Baca Juga: Tinggal Hitungan Jam Lepas Jabatan Gubernur: Deretan PR Ditinggalkan Ganjar Pranowo di Jateng
- Kami Pemuda Indonesia berada di garda terdepan dalam turut menentukan arah kemajuan bangsa, proses demokrasi dan mendukung kepemimpinan nasional yang visioner, berintegritas dan sejalan dengan visi gerakan pembaharuan kaum muda Indonesia,
- Kami Pemuda Indonesia, mendukung tegaknya Pancasila dan Pilar Kebangsaan, serta lahirnya kepemimpinan nasional yang mampu membawa NKRI menjadi negeri yang Gemah Ripah Loh Jinawi, Toto Tentrem Lan Kerto Raharjo,
- Kami Pemuda Indonesia, dengan ini menyatakan, MENDUKUNG GANJAR PRANOWO, sebagai Calon Presiden Republik Indonesia dalam PILPRES 2024.
Demikian Naskah Deklarasi ini kami kami sampaikan, sebagai maklumat politik Pemuda Indonesia.
Selanjutnya, kami DPP KNPI akan menggalang segenap potensi kaum muda dari Sabang sampai Merauke, dari Minggas hingga Pulau Rote, untuk memenangkan Bung Ganjar Pranowo sebagai Presiden Republik Indonesia yang kedelapan.
Berita Terkait
-
Tinggal Hitungan Jam Lepas Jabatan Gubernur: Deretan PR Ditinggalkan Ganjar Pranowo di Jateng
-
Ketum Parpol Pendukung Ganjar Gelar Rapat Tertutup Selama 40 Menit, Bahas Momentum Umumkan Cawapres
-
Anies-Muhaimin Resmi Diusung Nasdem dan PKB, Ganjar dan Gibran Kompak Beri Selamat
-
Disebut Tak Punya Kuasa Pilih Cawapres, Pengamat Politik: Anies Baswedan Itu Anak Pungut
-
Puan Laporkan Isi Pertemuan Dua Jam dengan Jokowi saat Rapat Bareng Ketum Koalisi Ganjar
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Menag Nasaruddin Umar: NU Pesantren Besar, Kuat karena Akhlak dan Moderasi
-
Prabowo Batal Hadiri Puncak Harlah 1 Abad NU di Istora, Rais Aam Juga Tak Hadir
-
Rhenald Kasali Ingatkan Media: Jangan Jadi Budak Algoritma, Engagement Bisa Pengaruhi Kebijakan
-
PBNU Dukung Langkah RI Masuk Board of Peace, Gus Yahya: Demi Masa Depan Palestina
-
Air Mulai Surut, Tapi Jakarta Belum Sepenuhnya Aman: 30 RT Masih Dikepung Banjir
-
Jokowi ke Makassar, Pidato di Rakernas PSI: Ada Kejutan Soal Posisi Strategis?
-
Warga Kampung Sawah Gelar Aksi Tolak Hiburan Malam Party Station
-
Akhir Pekan Basah, BMKG Rilis Peringatan Dini Waspada Hujan di Jakarta
-
Hasan Nasbi Bicara Peluang PSI Masuk Senayan: Tergantung Konsistensi Partai
-
Survei CISA: 81,2 Persen Masyarakat Tolak Polri di Bawah Kementerian