Suara.com - Sebuah video yang beredar di media sosial YouTube pada 14 Maret 2025 kembali memicu kehebohan dengan klaim bahwa Sri Mulyani telah resmi mundur dari jabatan Menteri Keuangan di Kabinet Merah Putih pimpinan Presiden Prabowo Subianto.
Namun, setelah dilakukan penelusuran, video tersebut terbukti tidak benar alias hoaks.
Video yang viral di platform Threads itu menampilkan Sri Mulyani dikerubungi wartawan, disertai narasi:
"Resmi Menteri Sri Mulyani mundur dari kabinet Prabowo,"
Narasi lain menyebutkan adanya perselisihan antara Sri Mulyani dan Presiden Prabowo sebagai alasan pengunduran diri tersebut.
Namun, fakta menunjukkan bahwa video tersebut bukanlah peristiwa terbaru.
Penelusuran Fakta
Berdasarkan penelusuran, video tersebut sebenarnya telah beredar sejak Januari 2024, jauh sebelum Prabowo menjabat sebagai presiden.
Video identik dengan unggahan di kanal YouTube Kompas TV yang menampilkan momen Sri Mulyani diwawancarai wartawan terkait isu pengunduran dirinya dari Kabinet Indonesia Maju di era Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Baca Juga: Cek Fakta: Pemerintah Bubarkan PDIP karena Banyak Kader yang Korupsi
Saat itu, Sri Mulyani tidak mundur dan tetap menjabat hingga Jokowi lengser pada Oktober 2024.
Di era kepemimpinan Presiden Prabowo, isu serupa sempat mencuat setelah pertemuan Sri Mulyani dengan Prabowo di Istana Kepresidenan pada 12 Maret 2025.
Pertemuan tersebut dikaitkan dengan spekulasi pengunduran diri.
Namun, Sri Mulyani hanya menyatakan bahwa pertemuan itu membahas Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), tanpa memberikan tanggapan terkait rumor mundur.
Sufmi Dasco Bantah Sri Mulyani Mengundurkan Diri
Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, membantah isu bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani akan mundur usai bertemu Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada 12 Maret 2025.
Menurut Dasco, pertemuan tersebut hanya agenda berbuka puasa bersama sekaligus membahas kondisi ekonomi terkini Indonesia.
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Pemerintah Bubarkan PDIP karena Banyak Kader yang Korupsi
-
Cek Fakta: Ridwan Kamil Ditetapkan Sebagai Tersangka Korupsi BJB pada 11 Maret
-
Menteri Keuangan Sri Mulyani Mundur dari Kabinet Prabowo? Istana: Hoaks
-
IHSG Ambrol, Analis: Ekonomi Fiskal Indonesia Lagi Gawat, Pasar Saham Jadi Tak Menarik
-
IHSG Anjlok, Isu Sri Mulyani Mundur dan Para Ekonom Pesimis jadi Biang Kerok?
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
Indonesia Dinominasikan Jadi Presiden Dewan HAM PBB, Apa Syarat Kriterianya?
-
Mendagri Dorong Percepatan Pendataan Rumah Rusak Pascabencana Sumatra
-
KPK 'Korek' Ketum Hiswana Migas di Pusaran Korupsi Digitalisasi SPBU Pertamina
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Satgas Galapana DPR RI Desak Sinkronisasi Data Huntara di Aceh