Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan memastikan beberapa proyek-proyek yang digarap Kementerian Perhubungan (Kemenhub) masih berlanjut.
Salah satunya, proyek pariwisata 5 Bali baru yang terus berlanjut. Kelanjutan proyek tersebut, kata Luhut, sesuai kesepakatan dengan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati anggaran untuk proyek lima destinasi pariwisata bali baru tak dipangkas.
"Kami bersepakat dengan ibu Ani (Menkeu) program-program 5 pariwisata, itu tidak dipotong tapi masuk multi years. Supaya wisata yang paling cepat besar reborn, jangan sampai terlalu terganggu," ujar Luhut dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi V DPR RI, di Jakarta, Selasa (21/4/2020).
Luhut pun memaparkan, pada anggaran tahun 2020 Kemenhub melakukan realokasi anggaran sebesar Rp 320,70 miliar. Realokasi anggaran itu terjadi di hampir setiap sektoral.
Adapun peruntukkan realokasi anggaran itu untuk percepatan penanganan Covid-19 atau Virus Corona yang diantaranya, pembelian peralatan dan pencegahan virus, alat pelindung diri, pembelian penambah daya tahan tubuh, pembayaran Honor dan pembelian alat dukung kerja lainnya.
"Semua ini mengacu pada protokol kesehatan yang dibuat kemenkes," kata Luhut.
Dengan adanya realokasi, anggaran Kemenhub pada 2020 alami penghematan dari Rp 43,1 triliun menjadi Rp 36,9 triliun atau hemat Rp 6,1 triliun.
"Jumlah realisasi dana Rp 4,7 triliun, jadi baru 10,91 persen penyerapannya.Tapi ini terjadi juga Covid-19 kemarin yang masih jalan sampai sekarang," katanya.
Baca Juga: Bangun Bali Baru, Bos ITDC Minta Suntikan Dana Segar dari Negara
Berita Terkait
-
Tak Setujui KRL Setop Operasi, Luhut: Siapa Nanti yang Angkut Tenaga Medis?
-
Ditelepon Menteri UEA Soal Ibu Kota Baru, Luhut: Kami Masih Tangani Covid
-
Dianggap Lambat, Menko Luhut Klaim Pemerintah Sejak Awal Ingin Larang Mudik
-
Jokowi Resmi Larang Mudik, Anies Tetap Tunggu Arahan Luhut
-
Diusulkan Kepala Daerah, Menteri Luhut Tegaskan KRL Tak Disetop saat PSBB
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
RDN BCA Dibobol Rp 70 Miliar, OJK Akui Ada Potensi Sistemik
-
ESDM Pastikan Revisi UU Migas Dorong Investasi Baru dan Pengelolaan Energi yang Berkelanjutan
-
Penyaluran Pupuk Subsidi Diingatkan Harus Sesuai HET, Jika Langgar Kios Kena Sanksi
-
Tak Mau Nanggung Beban, Purbaya Serahkan Utang Kereta Cepat ke Danantara
-
Modal Asing Rp 6,43 Triliun Masuk Deras ke Dalam Negeri Pada Pekan Ini, Paling Banyak ke SBN
-
Pertamina Beberkan Hasil Penggunaan AI dalam Penyaluran BBM Subsidi
-
Keluarkan Rp 176,95 Miliar, Aneka Tambang (ANTM) Ungkap Hasil Eksplorasi Tambang Emas Hingga Bauksit
-
Emiten PPRO Ubah Hunian Jadi Lifestyle Hub, Strategi Baru Genjot Pendapatan Berulang
-
Penumpang Kereta Api Tembus 369 Juta Hingga September 2025
-
Petrindo Akuisisi GDI, Siapkan Rp 10 Triliun untuk Bangun Pembangkit Listrik 680 MW di Halmahera