Suara.com - Seorang pelajar perempuan berinisial AF di Kota Makassar dilaporkan hilang sejak sepekan lalu. Hingga kemudian Tim Opsnal Polsek Tamalanrea berhasil menemukan siswi yang dilaporkan hilang itu. Saat ditemukan AF tengah bersama tiga perempuan lain, satu di antaranya diketahui sebagai kekasih dari remaja 14 tahun tersebut.
AF berhasil ditemukan oleh anggota Polsek Tamalanrea pada Senin (3/12/2018) sore.
Kapolsek Tamalanrea Komisaris Bakhtiar mengatakan, empat orang perempuan tersebut diduga kuat merupakan pasangan penyuka sesama jenis alias lesbian. Selain AF, tiga perempuan lain adalah S alias Reza (18), NM (16) dan NH alias Dayat (20).
"Anggota Opsnal Polsek Tamalanrea melaksanakan operasi pekat atau penyakit masyarakat berhasil mengamankan empat orang perempuan yang diduga keras merupakan pelaku pencinta sesama jenis atau LGBT," ujar Bakhtiar saat dikonfirmasi Suara.com, Selasa (4/12/2018).
Menurut dia, pengungkapan remaja putri penyuka sesama jenis itu berawal saat orang tua AF, berinisial J melaporkan anaknya menghilang sejak 28 November 2018. Sejak itu, tim Opsnal Polsek Tamalanrea melakukan penyelidikan, hingga akhirnya mengetahui lokasi pelajar tersebut.
Kemudian, kata Bakhtiar, pada saat didatangi alamat di Jalan Pendidikam Raya, Kecamatan Rappocini, didapati AF tengah bersama dengan tiga orang perempuan. Keempat remaja perempuan itu langsung diamankan ke Mapolsek Tamalanrea.
"Perempuan AF yang sudah satu minggu meninggalkan rumah diduga dibawa pergi oleh pacarnya. Saat diinterogasi, perempuan S alias Reza mengaku berpacaran dengan AF. Dan NH alias Dayat berpacaran dengan NM," ujar Bakhtiar mengungkapkan.
Keempat perempuan yang diduga pasangan pencinta sesama jenis itu kemudian dibawa ke Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Besar Makassar.
Kontributor : Lirzam Wahid
Baca Juga: Korban Penembakan di Trans Papua Dievakuasi Menggunakan Helikopter
Berita Terkait
-
Waspada! Begal Pembacok Ayah dan Anak di Makassar Masih Berkeliaran
-
Karena Spanduk, Dua Kelompok Mahasiswa Unhas Makassar Bentrok
-
Potong Tangan Mahasiswa, Lima Begal Sadis di Makassar Akhir Dibekuk Polisi
-
Polisi Kesulitan Lacak Suami Pembakar Istri di Sulsel
-
Asyik Bercumbu dengan Sesama Jenis, 2 Wanita Diciduk Satpol-PP
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter