Suara.com - Polisi mengungkapkan penyebab kebakaran rumah di Kampung Sukasirna RT 3, RW 13, Desa Cikembar, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi pada Rabu (20/2/2019) karena disengaja. Jamal (37) bersama istrinya, Iis (28) dan anaknya Ayu (10) sengaja bunuh diri dengan cara menyiramkan bensin ke bagian tubuh.
Kanit Reskrim Polsek Cikembar Iptu Deni Miharja menyampaikan, polisi juga mencium bau bensin setelah melakukan identifikasi terhadap tiga jasad yang tewas terpanggang.
"Berdasalkan hasil olah TKP di jenazah itu bau bensin. Diduga si korban bunuh diri dengan menyiram bensin dan membakar diri," ujar Deni seperti dikutip dari Sukabumiupdate.com--jaringan Suara.com.
Diduga saat melakukan aksi bakar diri, Jamal menyekap istri dan anaknya. Pasalnya, kata dia, saat ditemukan, jenazah Jamal dalam keadaan berpegangan dengan kedua korban.
"Istri dan anaknya tidak bisa melarikan diri sebab disekap oleh pelaku. Berdasarkan kondisi mayatnya, korban dipegang oleh pelaku," ujarnya.
Deni mengungkapkan, polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui kronologis pasti dari kejadian tersebut. Sedangkan dari keterangan saksi, korban bernama Iis ini sering curhat terkait perilaku Jamal.
"Langkah kepolisian melakukan olah TKP kebakaran kemudian mengumpulkan bukti-bukti. Barangkali kejadian ini apakah ada unsur kesengajaan atau kelalaian. Kita melakukan penyelidikan mengumpulkan bukti-bukti untuk mengetahui ini perbuatan pidana atau bukan," pungkasnya.
Sumber: Sukabumiupdate.com
Baca Juga: Boleh Ditiru, Trik Nirina Zubir Jaga Kesehatan di Musim Pancaroba
Berita Terkait
-
Kualat, Begal Asal Lampung Dibekuk Saat Rampok Emas Nenek Sulis di Angkot
-
Beraksi 45 Kali, Aksi Petugas PLN Gadungan Berakhir di Rumah Nenek Eni
-
Viral Emak-emak Senam Pinggul di Sajadah, Polisi: Tak Ada Unsur Kesengajaan
-
Muklis, Maling Telanjang yang Doyan Nyabu dan Sewa PSK
-
Dari Imbalan Uang Rp 20 Juta, Pembunuh Pensiunan TNI Terancam Hukuman Mati
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Kejar Target 3 Juta Hunian, Presiden Prabowo Siapkan Lembaga Percepatan Pembangunan Perumahan
-
Masyarakat Apresiasi Gerak Cepat Bina Marga Pulihkan Jembatan Lawe Mengkudu 1
-
Komitmen Dukung Konektivitas, Bina Marga Telah Pulihkan 10 Titik Jembatan Terdampak di Aceh
-
Bicara Progres Penanganan Bencana, Ini Ultimatum Prabowo ke Pelanggar Hukum
-
Duduk Bareng Warga Batang Toru di Malam Tahun Baru, Prabowo Pesan 'Tidak Boleh Merusak Alam'
-
Kado Kemanusiaan dari Bundaran HI: Warga Jakarta Donasi Rp3,1 Miliar untuk Korban Bencana di Sumatra
-
Wali Kota Hasto Pasang Target Jam 2 Dini Hari Sampah Malam Tahun Baru di Kota Jogja Sudah Bersih
-
Bundaran HI Jadi Lautan Manusia, Pesta Kembang Api Tetap Hiasi Langit Penghujung Tahun Ibu Kota
-
Polisi Berkuda Polri Jaga Monas di Malam Tahun Baru, Warga Antusias hingga Antre Foto
-
Ogah Terjebak Macet, Wali Kota Jogja Pilih Naik Motor Pantau Keramaian Malam Tahun Baru