Suara.com - Pada kunjungan kampanye terbuka yang digelar di Ujung Jalur Lingkar Selatan, Kampung Selakaso, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Cawapres Nomor Urut 02, Sandiaga Uno menerima sumbangan uang dari warga setempat.
Sumbangan yang diwadahi kantong plastik bening itu, merupakan hasil saweran warga yang diputar di arena kampanye. Satu persatu warga secara sukarela memasukan uang ke dalam plastik tersebut.
Seorang pendukung Prabowo - Sandiaga yang hadir dalam kampanye tersebut, Indah Ayu Saputri mengakui sumbangan yang diberikannya merupakan bentuk dukungan nyata kepada pasangan calon presiden itu.
"Walaupun nominalnya tidak besar, tapi sumbangan ini adalah sebagai bentuk komitmen kami untuk memenangkan Prabowo-Sandi," tuturnya kepada Sukabumi Update - jaringan Suara.com, Kamis (11/4/2019).
Sementara itu, Sandiaga Uno mengucapkan terimakasih dan salut terhadap pengorbanan para pendukungnya yang telah rela menyumbangkan uangnya.
"Jujur, saya sangat terharu dengan antusias masyarakat yang rela menyumbangkan uanganya, bukan malah meminta uang kepada kami, dan saya juga sangat berterimakasih kepada masyarakat atas pengorbanannya," ungkap Sandi.
Menurut Sandi, uang tersebut nantinya akan dilaporkan terlebih dahulu ke KPU sesuai peraturannya.
"Sumbangan ini nanti akan digunakan untuk dana operasional kampanye, saksi, dan penjagaan TPS," pungkasnya.
Untuk diketahui, Cawapres Nomor Urut 02 Sandiaga Uno menggelar lanjutan kampanye terbuka di Ujung Jalur Lingkar Selatan Kampung Selakaso, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis (11/4/2019).
Baca Juga: Lihat Penampakan Sosok Seram di Rumahnya, Pria Ini Shock Seketika
Dalam kampanye tersebut, ribuan massa pendukung paslon capres dan cawapres nomor urut 02 diajak senam dua jari. Acara tersebut diawali dengan doa bersama dan diisi dengan orasi dari setiap pimpinan partai koalisi Prabowo - Sandi.
Berita Terkait
-
Hari Ini Jokowi - Sandiaga Kampanye di Sukabumi, Mana Lebih Pecah?
-
Kampanye di Sukabumi, Ini Janji Sandiaga di Hadapan Ribuan Massa
-
Kampanye di Sukabumi, Sandiaga Ajak Ribuan Massa Senam Dua Jari
-
Jokowi Mendadak Kampanye di Sukabumi, Ada Apa?
-
Jelang Debat Final, Sandiaga Komunikasi dengan Prabowo Lewat Telekonferensi
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Inovasi AI yang Mendorong Kualitas Riset dan Akademik Indonesia
-
Terseret Kasus Ekspor CPO, Dua Raksasa Sawit Bayar Uang Pengganti Triliunan dengan Cara Dicicil!
-
MBG ala Jusuf Hamka, Makan Gratis yang Bikin Anak-Anak SD Tambora Senyum Ceria
-
Gubernur Riau Diduga Pakai Uang Pemerasan untuk Jalan-Jalan ke Inggris dan Brasil
-
KPK Lamban Ungkap Tersangka Korupsi Gubernur Riau, Apa Alasannya?
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok