Suara.com - Umat Islam telah memasuki bulan Dzulhijjah 1443 Hijriah/2022 Masehi, artinya di bulan ini umat muslim akan memperingati Hari Raya Idul Adha. Terdapat puasa sunnah yang dianjurkan untuk dikerjakan sebelum Hari Raya Idul Adha, salah satunya yaitu puasa Tarwiyah. Lalu puasa Tarwiyah 2022 jatuh pada tanggal berapa?
Selain puasa Tarwiyah juga ada puasa Arafah. Tidak sama seperti puasa di bulan Ramadhan yang berlangsung selama satu bulan penuh, puasa sunah di bulan Zulhijah ini hanya dikerjakan dua hari berturut-turut. Meskipun begitu puasa sunnah Tarwiyah maupun Arafah memiliki keistimewaan tersendiri bagi mereka yang mengerjakannya. Lantas, puasa tarwiyah 2022 jatuh pada tanggal berapa?
Melansir dari laman NU Online hukum puasa Tarwiyah adalah sunnah. Artinya apabila dikerjakan dengan sesuai sudah pasti akan mendatangkan pahala dan jika ditinggalkan tidak berdosa. Puasa Tarwiyah dianjurkan untuk dikerjakan oleh umat Islam yang tidak menjalankan ibadah haji.
Semetara itu, untuk mereka yang sedang menjalankan rangkaian ibadah haji maka tidak disunnahkan untuk mengerjakan puasa Tarwiyah dan Arafah. Hal ini sesuai dengan hadits oleh Syaikh Al Bani dalam Shahih At Tirmidzi yang berbunyi:
"Ibnu Umar ditanya tentang puasa Arafah ketika berada di bukit Arafah. Dia menjawab, 'Aku pernah melaksanakan haji bersama Nabi Muhammad SAW dan dia tidak puasa di Arafah, aku juga pernah haji bersama Abu Bakar, beliau juga tidak puasa Arafah. Pernah juga bersama Umar dan dia tidak berpuasa, demikian halnya bersama Utsman, beliau juga tidak berpuasa. Aku sendiri tidak berpuasa dan tidak menyuruh orang lain untuk berpuasa, dan tidak juga melarangnya', (HR Tirmidzi)."
Lantas puasa Tarwiyah 2022 jatuh pada tanggal berapa? Simak informasi selengkapnya berikut ini.
Puasa Tarwiyah 2022 Jatuh pada Tanggal Berapa?
Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) telah menentukan awal bulan Zulhijah 1443 H jatuh pada Jumat, 1 Juli 2022. Kemudian Hari Raya Idul Adha jatuh pada Minggu, 10 Juli 2022. Sementara, jadwal puasa Tarwiyah dan Arafah 2022 dimulai berdasarkan hasil rukyatul hilal.
Dari hasil putusan tersebut, maka dapat diketahui puasa Tarwiyah bisa dilaksanakan pada 8 Zulhijah atau Jumat, 8 Juli 2022, sedangkan puasa Arafah yaitu pada 9 Zulhijah atau Sabtu, 9 Juli 2022.
Baca Juga: Kapan Puasa Arafah dan Tarwiyah 2022? Ini Jadwal Puasa Dzulhijjah Lengkap
Sebelum memasuki jadwal puasa Tarwiyah, umat muslim juga dapat mengerjakan puasa sunnah selama 7 hari di awal bulan Dzulhijjah yang dimulai pada Jumat, 1 Juli 2022.
Berikut ini jadwal puasa sunah di bulan Zulhijah:
• Puasa sunah bulan Zulhijah, 1-7 Zulhijah pada Jumat, 1 Juli sampai Kamis, 7 Juli 2022
• Puasa Tarwiyah, 8 Zulhijah pada Jumat, 8 Juli 2022
• Puasa Arafah, 9 Zulhijah pada Sabtu, 9 Juli 2022
• Puasa Ayyamul Bidh, 13-15 Zulhijah pada Rabu, 13 Juli - Jumat, 15 Juli 2022
Tag
Berita Terkait
-
Kapan Puasa Arafah dan Tarwiyah 2022? Ini Jadwal Puasa Dzulhijjah Lengkap
-
7 Amalan di 10 Hari Pertama Bulan Dzulhijjah, Allah Ampuni Dosa Manusia
-
Niat Puasa Dzulhijjah 9 Hari Pertama, Bacalah Malam Ini Sebelum Tidur!
-
Bolehkah Puasa Dzulhijjah Tidak Full 9 Hari? Ini Hukumnya
-
Warga Disarankan Minta Surat Keterangan Sehat Hewan Kurban Idul Adha 2022
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Daftar Pengalihan Rute Transjakarta Selama Demo Buruh di Depan Istana
-
Geger Penyidik Geledah Kementerian Kehutanan, Kejagung Membantah: Cuma Pencocokan Data
-
Belum Juga Tetapkan Tersangka Kasus Haji, Apa Alasan KPK?
-
Adhi Karya Klaim Masih Dibahas, Pemprov DKI Tetap Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Pekan Depan
-
Pendaftaran Beasiswa LPDP 2026 Kapan? Prediksi Jadwal dan Persyaratan
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
-
BGN Optimistis Target 82,9 Juta Penerima MBG Tercapai 2026, Guru dan Santri Masuk Tambahan
-
Bukan Digeledah! Kejagung Ungkap Alasan Sebenarnya Sambangi Kantor Kemenhut
-
Gelar RDPU di Masa Reses, Komisi III Serap Masukan Pakar Terkait Reformasi Polri hingga Kejaksaan
-
1.659 Personel Gabungan Dikerahkan Kawal Aksi Buruh di Monas, Kapolres: Tidak Ada Bawa Senpi!