Suara.com - Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono tak mau ambil pusing soal pengunduran diri M Kuncoro Wibowo sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Transportasi Jakarta (Transjakarta). Ia tak mau mempersoalkan keputusan Kuncoro tersebut.
"Ya, kalau orang mau ngundurin diri, ya, nggak apa-apa," ujar Heru di Balai Kota, Selasa (14/3/2023).
Ditanya lebih lanjut soal alasannya, Heru tak mau bicara lebih lanjut. Ia hanya menduga ada masalah kesehatan pada Kuncoro sehingga akhirnya memutuskan untuk mundur.
"Namun, ia mengaku belum mengetahuinya secara rinci lantaran belum membaca surat resmi pengunduran diri tersebut," terangnya.
Sebelumnya, Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Transjakarta Apriastini Bakti Bugiansri membenarkan kabar Direktur Utama Transjakarta M. Kuncoro Wibowo yang mengundurkan diri dari jabatannya. Kuncoro disebut mengajukan pelepasan jabatan tersebut per hari ini, Senin (13/3/2023).
"Ya benar beliau (Kuncoro) mengundurkan diri dari dirut Tj (Transjakarta) per hari ini," ujar Apriasti saat dikonfirmasi, Senin (13/3/2023).
Mengenai alasan pengunduran diri Kuncoro, Apriasti tak mau bicara banyak. Ia meminta hal ini ditanyakan langsung kepada Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD) DKI.
"Silakan tanya (alasan pengunduran diri) ke Pemprov ya," ucapnya.
Sementara, Plt Kepala Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD) Fitria Rahadiani tak mau bicara banyak soal beredarnya kabar Direktur Utama PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) M Kuncoro Wibowo yang mengundurkan diri dari jabatannya. Ia mengaku belum menerima surat pengunduran diri resmi dari apapun.
"Saya belum terima suratnya," ujar Fitria saat dikonfirmasi, Senin (13/3/2023).
Ia juga tak mau membenarkan kabar pengunduran diri tersebut. Fitria hanya mau bicara ketika sudah menerima surat resmi dari Kuncoro.
"Saya belum terima suratnya jadi saya gak bisa jawab, karena gak terima suratnya," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pj Gubernur DKI Sebut Jakarta Belum Punya Perda RUED, Apa Itu?
-
Manajemen Transjakarta Benarkan Kuncoro Wibowo Mengundurkan Diri dari Jabatan Dirut
-
Dirut Transjakarta Dikabarkan Mengundurkan Diri, Pemprov DKI Klaim Belum Terima Surat Resminya
-
Baru Dua Bulan Menjabat, Dirut Transjakarta Kuncoro Dikabarkan Mengundurkan Diri
-
CEK FAKTA: Benarkah Nyawa Heru Budi Nyaris Tak Tertolong usai Diamuk Massa?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Usai Jerat Bupati, KPK Tetapkan 3 Tersangka Baru dalam Kasus Koltim
-
Wamendagri Wiyagus Tekankan Pentingnya Integritas dan Profesionalisme Penyelenggara Pemilu
-
Balas Dendam, Santri Korban Bullying Ngamuk Bakar Ponpes di Aceh Besar, Begini Kronologinya!
-
Sidang Perdana PK, Tim Hukum Eks Dirut Asabri Adam Damiri Ungkap 8 Bukti Baru
-
Teror Telepon Misterius ke Hakim Tipikor Medan Sebelum Kamar Pribadinya Ludes Kebakaran
-
Suara Eks Dirut ASDP Bergetar di Sidang Korupsi, Pleidoi Personal Soal Keluarga
-
Polda Metro Jaya Gelar Perkara Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi: Roy Suryo Cs Jadi Tersangka?
-
Sakit Hati Terus Dibully, Santri Nekat Bakar Pesantren: Biar Barang Mereka Habis Terbakar!
-
Gubernur Bobby Nasution Teken Kesepakatan Pengelolaan Sampah Jadi Energi
-
Surati Adhi Karya, Pramono Minta Tiang Monorel Mangkrak Dibongkar Dalam Sebulan