Suara.com - Sportivitas, mentalitas, balap Formula 1, F1, Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat, RKG 5000, motor listrik, GESITS, desain, spesifikasi, BMW CE 04, Isuzu, eco driving, cara mengemudi, tips hemat BBM, dan skuter elektrik menjadi highlights dari lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com di akhir pekan ini.
Cara mengemudikan kendaraan turut menjadi faktor penentu pemakaian Bahan Bakar Minyak atau BBM. Bila membawa mobil dengan "geradakan" atau tidak konstan, mesin bakal menenggak BBM lebih banyak. Demikian pula dalam kondisi idling stop.
Isuzu Indonesia berbagi tips cara mengemudikan eco driving yang diterapkan pada kendaraan-kendaraan komersialnya seperti Isuzu Elf dan Isuzu Traga.
Akan tetapi, tips ini berlaku universal. Juga bisa diterapkan untuk pengemudi mobil pribadi atau passenger cars.
Masih seputar roda dua, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berbagi lebih detail seputar motor listrik prototipe RKG 5000 hasil sketsanya. Bergaya bobber, ada pengecualian buat daya tampung kendaraan. Sementara itu, konsep klasik elektrik membuat tunggangannya tampak beda.
Simak gambar-gambar awal torehan Kang Emil, sapaan akrabnya, sebelum GESITS menuangkannya dalam bentuk prototipe atau purwarupa.
Terus berlanjut ke mass production motor listrik, MBW Motorrad Indonesia yang menjadi Agen Pemegang Merek atau APM motor BMW baru saja meluncurkan BMW CE 04. Yaitu skuter listrik matik bergaya futuristik.
Dan sebagai penutup adalah wacana untuk mengingat kembali tentang nilai-nilai sportivitas. Dipetik dari pentas balap single seater paling kondang di dunia, yaitu Formula 1 atau F1.
Sebagai bagian dari olah raga sport otomotif, balap F1 memiliki sederet rules, peraturan, kebijakan, dan sanksi hukuman. Inilah bagian dari olah raga secara luas, cara memaknai sportivitas, menerima kemenangan dan kekalahan secara wajar, serta mengupayakan segala ide, kreasi, serta pelaksanaan tim dalam balapan sesuai yang ditetapkan, tidak berlaku curang.
Baca Juga: Ada Kendala Braket, Skuter Listrik BMW CE 04 di Eropa Akan Peroleh Perbaikan
Itu sebabnya, ganjaran berat mesti diberikan kepada tim yang tidak mematuhi regulasi atau ketetapan yang telah disepakati dan ditandatangani bersama. Termasuk bidang anggaran setiap tim. Hal ini tentu bisa ditarik di kehidupan nyata, baik dalam keseharian, ataupun diaplikasikan untuk olah raga lainnya. Yaitu menjunjung sportivitas.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat berakhir pekan, dan selalu taati peraturan lalu lintas serta protokol kesehatan.
1. Pamer Sepeda Motor Listrik Hasil Desain Sendiri, Ridwan Kamil Sebutkan: Gaya "Klasik Tapi Elektrik"
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dikenal memiliki hobi motoran. Tidak mau ketinggalan di era kendaraan listrik, lelaki yang akrab disapa Kang Emil ini mendesain sendiri sepeda motor listrik miliknya.
Sepeda motor bergaya klasik tersebut turut dipamerkan dalam ajang West Java Investment Summit (WJIS) yang berlangsung pekan ini.
2. BMW Perkenalkan Motor Listrik CE 04 untuk Pasar Indonesia, Banderol Rp 380 Juta
Pemerintah Indonesia saat ini fokus mendorong penggunaan kendaraan listrik menuju Net Zero Emission atau NZE pada 2060. Hal ini disambut para carmaker dan produsen sepeda motor. Antara lain BMW Motorrad Indonesia.
Dikutip dari rilis BMW Motorrad Indonesia sebagaimana diterima Suara.com, APM sepeda motor BMW ini meluncurkan skuter listrik bergaya futuristik, yaitu BMW CE 04.
3. Intip Spesifikasi Sepeda Motor Listrik RKG 5000 Hasil Rancangan Ridwan Kamil
Prototipe sepeda motor listrik Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ditampilkan di pameran West Java Investment Summit 2022 di Trans Hotel, Kota Bandung.
Motor jenis bobber dirancang oleh Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil untuk sebuah merek motor listrik.
4. Olah Raga Otomotif F1 dan Kepatuhan Anggaran, Harus Ada Sanksi Berat Bila Terjadi Pelanggaran
Dunia olah raga sangat menjunjung unsur sportivitas. Termasuk dalam laga balap jet darat single seater atau pentas Formula 1 (F1). Setiap tim yang berlaga mesti mematuhi aturan atau rules, di mana ketetapan menjadi aturan tertulis dan memiliki sanksi hukum.
Integritas atau kualitas untuk jujur dan memiliki prinsip moral kuat tercermin dari cara setiap insan F1 yang berlaga dalam mematuhi aturan atau rule balapannya.
5. Isuzu Berbagi Tips Kemudikan Kendaraan Niaga Selaras Konsep Eco Driving
Sejumlah tips mengemudikan kendaraan niaga atau commercial vehicle seperti Isuzu Traga dibagikan PT Isuzu Astra Motor Indonesia.
Dikutip dari kantor berita Antara, dengan cara mengemudikan eco driving maka situasi irit bahan bakar akan tercapai. Yaitu mulai menjaga kecepatan hingga memaksimalkan gigi tinggi.
Tag
Berita Terkait
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
-
Ridwan Kamil Dapat Hak Asuh Arkana Usai Cerai dari Atalia Praratya, Kuasa Hukum Bantah Isu Liar
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
5 Motor Yamaha Paling Irit BBM, Cocok untuk Harian dan Dompet Aman
-
Korupsi Haji Bersama Gus Yaqut, Isi Garasi Gus Alex Cuma Ada Mobil MPV Murah dan Motor Sejuta Umat
-
Jadi Tersangka Korupsi Haji, Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren usai Menjabat
-
5 Motor Matic Termurah 2026 yang Irit BBM dan Cocok untuk Harian