Suara.com - Federal Reserve AS pada Rabu mempertahankan suku bunga utama federal funds tidak berubah mendekati nol, tetapi mengindikasikan pilihan untuk memperketat kebijakan suku bunga pada pertemuan Desember.
Setelah pertemuan kebijakan moneter dua hari yang dimulai Selasa (27/10/2015), para pejabat The Fed mempertahankan suku bunga acuan tidak berubah, namun meninggalkan pintu terbuka untuk kenaikan suku bunga di pertemuan berikutnya pada Desember tanpa memberikan komitmen yang kuat untuk bertindak akhir tahun. "Dalam menentukan apakah akan tepat untuk menaikkan kisaran target pada pertemuan berikutnya, The Fed akan menilai kemajuan-kemajuan -- realisasi dan ekspektasi -- menuju tujuannya ketenagakerjaan maksimal dan inflasi dua persen," kata The Fed dalam pernyataannya, Rabu (28/10/2015).
Menurut pernyataan itu, para pejabat Fed melihat aktivitas ekonomi berkembang pada kecepatan yang moderat sejak September, dan menegaskan bahwa risiko-risiko terhadap prospek kegiatan ekonomi dan pasar tenaga kerja hampir seimbang, sementara berjanji untuk terus memantau perkembangan ekonomi dan keuangan global.
AS hanya menambahkan 142.000 pekerjaan pada September, kurang dari yang diharapkan, dan Departemen Tenaga Kerja juga merevisi turun kenaikan lapangan pekerjaan dua bulan sebelumnya, memicu kekhawatiran pasar apakah ekonomi AS sedang berjalan di lintasan yang sehat.
Dalam pernyataan Rabu, para pejabat Fed mengesampingkan kenaikan lapangan pekerjaan lebih lambat baru-baru ini, mengatakan bahwa "underutilization" (rendahnya pemakaian) sumber daya tenaga kerja telah berkurang sejak awal tahun ini.
Para pejabat The Fed, termasuk Ketua Janet Yellen, telah mengisyaratkan bahwa mereka akan tepat untuk menaikkan suku bunga tahun ini karena pasar kerja terus membaik.
Namun, tingkat inflasi, mandat lain untuk Fed, telah di bawah target bank sentral AS dua persen untuk. Inflasi yang rendah telah menjadi salah satu alasan utama beberapa pejabat Fed untuk mendukung menunggu sedikit lebih lama sebelum menaikkan suku bunga.
Dalam pernyataan itu, para pejabat The Fed masih memperkirakan inflasi naik secara bertahap menuju target dua persen dalam jangka menengah, meskipun akan tetap mendekati level rendah baru-baru ini di waktu dekat.
Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC), unit kebijakan Federal Reserve, memberikan suara 9-1, karena Kepala Cabang The Fed Richmond, Jeffrey Lacker berbeda pendapat untuk dua pertemuan berturut-turut, yang mendukung untuk menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin pada pertemuan ini.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Fenomena Kelebihan Bayar Pajak Membengkak
-
Tugas Sri Mulyani Usai Dapat Jabatan dari Bill Gates
-
Bikin Gonjang-ganjing Global, RI Bakal Pangkas Produksi Batu Bara ke 600 Juta Ton di 2026
-
Purbaya Heran Kapal Bantuan Bencana Sumatra Ditagih Bea Cukai Rp 30 Miliar
-
Purbaya Tambah Rp 3 Triliun Anggaran Satgas Jembatan: Kalau Enggak Beres, Keterlaluan
-
Produksi Meroket, Mentan Amran Bidik Serapan Gabah 2026 Tembus 4 Juta Ton
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Rp1,2 Triliun Mengalir ke Aceh, Hasil Dasco Telepon Langsung Presiden Prabowo
-
Jumlah Investor Ritel BUMI Melejit saat Chengdong Lepas Miliaran Lembar Saham
-
Bisnis Darma Mangkuluhur, Cucu Soeharto Punya Saham Melimpah dan Gurita Usaha