Bisnis / Makro
Kamis, 15 Januari 2026 | 16:40 WIB
Sumur Bor Kementerian PU sudah bisa dimanfaatkan warga pascabencana di Aceh. [Pu.go.id]
Baca 10 detik
  • Kementerian PU membangun 24 sumur bor di Aceh Tamiang untuk memulihkan akses air bersih pascabencana, termasuk di Masjid Simpang Lhee.
  • Pemulihan air bersih adalah fokus utama pascabencana untuk menjamin kebutuhan dasar masyarakat dan mengaktifkan kembali fasilitas penting.
  • Pengeboran terus dilakukan di berbagai lokasi seperti kantor camat dan pesantren, dengan beberapa telah mencapai tahap konstruksi.

Hasil kajian menunjukkan potensi akuifer berada pada rentang 39–78 meter, sehingga lokasi ini diproyeksikan menjadi sumber air bersih bagi jamaah dan warga sekitar.

Pengeboran juga dilakukan di Kantor Datok Gampong Menanggini, Kecamatan Karang Baru.

Sumur Bor Kementerian PU sudah bisa dimanfaatkan warga pascabencana di Aceh. [Pu.go.id]

Saat ini pekerjaan baru mencapai tahap pilot hole sedalam 25 meter dari rencana 60 meter, setelah sempat mengalami kendala teknis akibat kerusakan gearbox alat bor.

Di Pesantren Darul Mukhlisin, Kecamatan Karang Baru, pengeboran pilot hole telah mencapai kedalaman 96 meter dari target 100 meter.

Lokasi ini memiliki potensi akuifer di beberapa lapisan, sehingga diharapkan mampu memenuhi kebutuhan air bersih di lingkungan pesantren.

Untuk fasilitas pendidikan, pengeboran juga dilakukan di TK Nurul Ikhlas Telaga Meuku II Sidomulyo, Kecamatan Banda Mulia. Pilot hole telah mencapai kedalaman 82 meter dan saat ini memasuki tahap persiapan konstruksi sumur.

Sementara itu, di Desa Matang Teupah, Kecamatan Bendahara, pengeboran pilot hole telah mencapai kedalaman 100 meter sesuai rencana dan dilanjutkan ke tahap konstruksi.

Pekerjaan serupa juga berlangsung di Desa Bandar Khalifah yang telah mencapai kedalaman 118 meter dari target 150 meter.

Di Desa Meurandeh, Kecamatan Manyak Payed, pengeboran pilot hole telah selesai pada kedalaman 92 meter.

Baca Juga: Fokus dari Hulu, Kementerian PU Bangun Puluhan Sabo Dam di Aceh

Sumur telah dikonstruksi dan saat ini memasuki tahap well development serta persiapan pemasangan pompa agar dapat segera dimanfaatkan masyarakat.

Untuk memastikan ketepatan titik pengeboran, Kementerian PU turut melakukan survei geolistrik di sejumlah lokasi, termasuk Desa Gelung, Meurandeh, Tenggulun, Padang Linggis, Pante Cempa, hingga Bandar Khalifah Hulu.

Survei tambahan juga dilaksanakan pada 10 Januari 2026 di beberapa lokasi usulan baru sebagai antisipasi kebutuhan air bersih ke depan.

Load More