Suara.com - Puluhan warga bentangkan spanduk Prabowo saat Jokowi ke Pandeglang, Banten. Pendukung Capres Prabowo Subianto - Sandiaga Uno juga menerikan dukungan ke Prabowo sembari mengacungkan dua jari.
Jokowi berkunjung ke Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Senin (18/2/2019) kemarin. Aksi puluhan warga bentangkan spanduk Prabowo saat Jokowi ke Pandeglang itu viral dalam rekaman video yang diunggah akun Facebook Tubagus Yosef Bangkit.
Dalam video juga terlihat warga mengacungkan dua jari membentuk huruf L yang menjadi ikon pasangan Prabowo - Sandiaga. Warga juga terus meneriakan nama Prabowo saat iring-iringan mobil Jokowi melintas.
“Prabowo Prabowo Prabowo Prabowo,” teriak warga yang sebagian tampak dalam video mengenakan peci warna putih.
Aksi warga yang terlihat mencolok ini sempat membuat mobil patwal kepolisian berhenti di depan massa. Namun, warga tak bergeming. Mereka terus meneriakan nama Prabowo selama mobil rombongan presiden melintas.
Tak lama kemudian, terlihat di video, mobil patwal tersebut melanjutkan perjalanan tanpa terlihat ada personel yang turun dari dalam mobil.
Pengunggah video Tubagus Yosef Bangkit alias Mufti Bangkit Sanjaya diketahui merupakan Ketua Umum Relawan Suara Rakyat Banten Pendukung Prabowo Subianto - Sandiaga Uno (Surasowan).
Seperti diketahui, Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Senin, 18 Februari 2019. Jokowi meninjau simulasi tanggap bencana di SD Negeri Panimbang Jaya 1.
Namun, kunjungan kerja Jokowi sebagai Presiden Republik Indonesia itu diwarnai aktivitas kampanye ratusan pendukung capres nomor urut 01. Mereka melakukan iring-iringan kendaraan dengan menggunakan atribut partai dan atribut capres 01 mulai dari Tarogong-Panimbang menggunakan motor dan mobil.
Baca Juga: Guru Besar IPB: Karhutla di Era Jokowi Ditangani Lebih Baik
Pada saat masa pendukung Jokowi datang, Jokowi sendiri tengah asik menyapa warga dan Siswa di SDN Panimbang Jaya 1 yang lokasinya sekitar 100 meter dari jalan raya.
Anggota Panwas Panimbang, Asep mengatakan masa pendukung Jokowi pada malam harinya sudah membuat gerakan dengan memasang Alat Peraga Kampanye (APK) di sepanjang jalan Panimbang – Tanjung Lesung.
“Kita taunya itu adalah kunker Jokowi, artinya jokowi sebagi Presiden bukan sebagai Capres. Di luar itu ada tim pendukung Jokowi tanpa sepengetahuan kita membuat suatu gerakan yang dimulai pada malam hari memasang APK dari Panimbang sampai Tanjung Lesung. Dan di pagi harinya banyak yang membawa bahan kampanye yaitu kaos,” kata Asep, Selasa, 19 Februari 2019.
Berita Terkait
-
Ke Komnas HAM, Tim Prabowo Tak Singgung Pelanggaran HAM Masa Lalu
-
Gerindra Bantah Perusahaan Prabowo di Aceh Merusak Lingkungan
-
Sah, Jokowi Lantik Syamsuar dan Edy Jadi Gubernur dan Wagub Riau
-
Lahan Prabowo Disindir di Debat, BPN: Jokowi Kacau Dalam Memahami HGU
-
Cerita 20 Menit Jokowi ke Tambaklorok, Dikawal Paspampres Berpakaian Preman
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting